SOLOPOS.COM - Tim gabungan menghentikan sejumlah pengendara kendaraan roda empat berpelat luar daerah yang masuk dari Jogja di Pospam Prambanan, Kamis (11/2/2021) pukul 16.30 WIB. (Solopos.com/Ponco Suseno)

Solopos.com, KLATEN - Sejumlah pengendara kendaraan berpelat luar daerah yang masuk dari Jogja dihentikan tim gabungan di Pospam Prambanan, Kamis (11/2/2021) pukul 16.30 WIB. Para pengendara itu diwajibkan mengikuti random swab antigen.

Berdasarkan pantauan Solopos.com, tim gabungan terdiri dari Satlantas Polres Klaten, Kodim Klaten, Satpol PP Klaten, Dinas Perhubungan (Dishub) Klaten, dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Klaten. Random swab antigen dilakukan secara gratis oleh tim medis.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Aparat keamanan menghentikan beberapa laju kendaraan berpelat nomor luar daerah yang masuk melalui Jogja-Solo. Sasaran random swab antigen, yakni para wisatawan atau pun pengendara dari daerah yang masuk ke Kabupaten Bersinar.

Baca jugaPolres Klaten Gulung Jaringan Pengedar Sabu-Sabu Kelas Kakap

"Kuota hari ini sebanyak 50 swab antigen. Ketika ada yang hasilnya positif Covid-19, pengendara yang bersangkutan diwajibkan putar balik. Terhadap mereka yang positif, kami sarankan mendatangi ke rumah sakit (RS) terdekat untuk pemeriksaan lebih lanjut," kata Kasatlantas Polres Klaten, AKP Bobby Anugrah Rachman, mewakili Kapolres Klaten, AKBP Edy Suranta Sitepu, saat ditemui wartawan di sela-sela kegiatan di Prambanan, Kamis (11/2/2021).

AKP Bobby Anugrah Rachman mengatakan random swab antigen ditujukan guna mencegah lonjakan kasus Covid-19 memasuki longweekend Imlek 2021, Jumat-Minggu (12-14/2/2021). Diharapkan dengan cara seperti itu, dapat mencegah kasus Covid-19 di Kabupaten Bersinar.

"Selain di Prambanan yang menjadi perbatasan Klaten-Jogja, akan dilakukan kegiatan serupa di perbatasan lain, yakni di Delanggu," katanya.

Baca jugaMobil Ambulans Angkut Jenazah Tabrakan dengan Mobil Honda CRV di Solo

Sempat Kaget

Sebelumnya, Koordinator Penanganan Kesehatan Satgas PP Covid-19 Klaten, Cahyono Widodo, mengatakan jumlah kasus Covid-19 di Kabupaten masih mengalami peningkatan. Hingga, Rabu (10/2/2021), jumlah kumulatif Covid-19 di Klaten mencapai 5.299 kasus. Sebanyak 535 orang menjalani perawatan/isolasi mandiri. Kemudian 4.442 orang dinyatakan sembuh dan 322 orang telah meninggal dunia.

"Kami mengimbau ke seluruh warga agar tetap disiplin menaati protokol kesehatan," katanya terkait kegiatan swab antigen.

Salah seorang pengendara kendaraan roda empat di Jl. Solo-Jogja yang dihentikan tim gabungan, yakni Sugiyarto, mengaku tidak keberatan dengan random swab antigen.

"Kalau saya enggak masalah. Saya pribadi belum pernah dicek seperti ini. Awalnya saya kaget juga, dipikir ada apa. Ini saya dari Jogja mau ke Solo. Saya asli Madiun, Jatim," kata Sugiyarto.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya