SOLOPOS.COM - Para pemain Liverpool merayakan gol. (Reuters / Jason Cairnduff)

Liga Inggris diwarnai dengan kemenangan Liverpool.

Solopos.com, LIVERPOOL — Liverpool akhirnya bisa menang lagi setelah melalui periode buruk. Kendati demikian, The Reds diingatkan untuk tidak puas dulu karena masih ada banyak pertandingan yang akan dijalani.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Liverpool memetik kemenangan di pekan ke-25 Liga Premier Inggris, Minggu (12/2/2017) dini hari WIB, melawan Tottenham Hotspur. Pasukan Jurgen Klopp menang dua gol tanpa balas. Dua gol itu dilesakkab oleh Sadio Mane.

Ekspedisi Mudik 2024

Kemenangan tersebut mengakhiri periode buruk Liverpool di tahun ini. Sebelumnuya, Jordan Henderson dkk. tak pernah menang di lima laga beruntun di Liga Inggris dengan tiga kali imbang dan dua kekalahan.

Bahkan di semua ajang, Liverpool menelan empat kekalahan dalam lima pertandingan terakhir. Mereka pun mendapat sorotan tajam setelah menuai rentetan hasil buruk itu. Terlebih, posisi di klasemen pun melorot drastis dan sempat terlempar dari empat besar.

Namun, kini Liverpool sudah menang lagi. Kemenangan ini diharapkan bisa menjadi momentum Liverpool untuk meraih kemenangan-kemenangan selanjutnya. Jurgen Klopp juga mengingatkan anak asuhnya untuk tak puas dulu.

“Bagaimana bisa sebuah klub tersenyum ketika Anda kalah di sejumlah laga? Sepatutnya tidak. Satu-satunya hal yang tidak boleh terjadi adalah meragukan segala sesuatunya,” terang Klopp di Liverpoolfc.com.

“Itu normal memang di dunia ini, saya tahu. Tapi semuanya berubah dalam hitungan hari. Tim fantastis, para pemain fantastis, manajer yang fantastis, lalu Begitulah ini berjalan,” sambungnya.

“Tidak masalah, tidak ada masalah dengan kritikan. Ini cuma soal pekerjaan jangka panjang dan kami memahami ini sebagai proyek jangka panjang. Saya sih senang bahwa semua orang bersiap untuk tersenyum malam ini dan kami memberikan mereka alasan untuk melakukan itu, ya bagus saja,” tutup Klopp.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya