SOLOPOS.COM - Para pemain Arsenal merayakan gol. (JIBI/Reuters/John Sibley)

Liga Inggris diikuti oleh Arsenal.

Solopos.com, SOUTHAMPTON — Arsene Wenger agaknya sudah mengibarkan bendera putih dalam perburuan juara Liga Premier musim ini. Kekalahan 1-3 dari Manchester United (MU) pekan lalu membuat The Gunners tertinggal 15 angka dari Manchester City di singgasana klasemen sementara.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sikap realistis itulah yang dibawa Wenger jelang lawatan ke kandang Southampton di St. Mary’s, Minggu (10/12/2017) malam WIB. “Saat ini kami terlalu jauh dari gelar juara, bahkan untuk bicara soal gelar juara. Itu tidak realistis,” ujar Wenger seperti dilansir Sky Sports, Sabtu (9/12/2017).

Meski kedengarannya sudah kehilangan semangat, bukan berarti Arsenal sudah tak berambisi di kompetisi domestik. Zona Liga Champions menjadi target paling realistis bagi Mesut Ozil dkk. musim ini. Sementara The Gunners masih berada di posisi lima dengan 28 poin, tertinggal satu angka dari Liverpool di empat besar.

Kemenangan atas Soton bakal mengembalikan rasa percaya diri Arsenal untuk bersaing di papan atas. “Setelah kekecewaan, Anda harus berpikir soal memenangi pertandingan berikutnya,” tutur Wenger.

Tim London Utara ini berpotensi bangkit jika kembali bermain seperti saat melawan MU. Meski kalah, Arsenal mampu menunjukkan permainan ciamik dan serangan bergelombang. Sayang saat itu David De Gea tampil cemerlang dengan melakukan 14 penyelamatan.

Melawan Soton yang notabene punya pertahanan cukup baik, Alexandre Lacazette dkk. perlu usaha lebih untuk membobol gawang tuan rumah. Terlebih kiper mereka, Fraser Forster, mampu membuat 25 saves dan hanya kebobolan lima gol dalam lima laga melawan Arsenal di Liga Premier. “Kita lihat saja apakah kami mampu bangkit,” sambung Wenger.

Aral Arsenal ternyata tak hanya pada diri Forster. The Saints, julukan Soton, punya rekor mentereng di kandang ketika melawan Arsenal di Liga Inggris. Mereka hanya sekali kalah dalam enam laga kandang. Southampton juga hanya kalah sekali dalam empat laga kandang terakhir di kompetisi domestik, dua di antaranya berbuah kemenangan. Sebaliknya, Arsenal baru meraih dua kemenangan dalam tujuh laga kandangnya musim ini.

Southampton bakal kembali mengandalkan Charlie Austin untuk menggedor pertahanan lawan. Sejauh ini striker Inggris itu telah mengemas empat gol. Austin bisa memanfaatkan absennya Skhodran Mustafi untuk mencuri gol.

“Saya harap Austin dapat melanjutkan performanya. Dia sedang dalam tren mencetak gol, kepercayaan dirinya tinggi,” ujar Pelatih Southampton, Mauricio Pellegrino, dilansir BBC. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya