SOLOPOS.COM - Striker Arsenal, Alexis Sanchez tertunduk saat timnya dikalahkan Watford 1-2, Senin (1/2/2017) dinihari WIB. (JIBI/Reuters/Dylan Martinez)

Arsenal kalah 1-2 dari Watford di kandang sendiri.

Solopos.com, LONDON — Harapan-harapan Arsenal untuk meraih gelar mendapat hantaman serius dengan kekalahan 1-2 dari tamunya Watford pada Selasa, yang merupakan kekalahan pertama mereka di Stadion Emirates sejak pekan pembukaan musim.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Manajer Arsene Wenger, yang menjalani skors di pertandingan keduanya dari total empat pertandingan setelah sempat diusir dari tepi lapangan, menyaksikan pertandingan dengan muram di tribun penonton ketika Watford mencetak dua gol melalui tendangan bebas Younes Kaboul yang terdefleksi dan penyelesaian Troy Deeney setelah pertandingan berlangsung 13 menit.

Setelah melihat timnya mendominasi pada babak pertama, Wenger melakukan sejumlah perubahan setelah turun minum, memasukkan Theo Walcott untuk menajamkan serangan, dan Arsenal mampu memperkecil ketertinggalan melalui Alex Iwobi pada menit ke-60.

Meski Arsenal kemudian menciptakan peluang-peluang terbaik mereka, di mana Lucas Perez melepaskan sepakan yang menghantam mistar gawang, mereka tidak dapat mencegah pasukan Walter Mazzarri, yang tanpa kemenangan dari tujuh pertandingan liga, meraih kemenangan krusial.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya