SOLOPOS.COM - Olympique Lyonnais vs Villarreal (JIBI/REUTERS/Emmanuel Foudrot)

Liga Europa akan menyajikan duel Villarreal vs Lyon.

Solopos.com, VILLARREAL – Villarreal dan Lyon saling sikut di babak 32 Besar Liga Europa. Leg kedua pertandingan ini akan dilangsungkan di markas Villarreal, Jumat (23/2/2018) dini hari WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pad leg pertama lalu, Lyon memetik kemenangan dengan skor 3-1. Mereka pun hanya butuh hasil imbang untuk melaju ke babak 16 Besar Liga Europa. Sementara Villarreal harus menang dengan skor 2-0 atau menang dengan selisih minimal tiga gol.

Jelang laga ini, kedua tim memiliki bekal yang sama yakni hasil imbang. Lyon diimbangi Lille dengan skor 2-2 dalam lanjutan Liga Prancis. Sedangkan Villarreal bermain imbang 1-1 melawan Espanyol.

Di laga ini, tuan rumah dipastikan kehilangan empat pemain karena cedera. Mereka adalah Andres Fernandez, Bruno Soriano, Nicola Sansone, dan Ramiro Guerra. Villarreal pun akan mengandalkan dua striker untuk mengejar ketertinggalan yakni Dany Cheryshev dan Carlos Bacca.

Sementara Lyon hanya tak bisa memainkan satu pemain yakni Marcal yang terkena akumulasi kartu. Sebagai gantinya, lini belakang pun akan diserahkan kepada Marcelo dan Jeremy Morel di jantung pertahanan. Untuk lini depan, Mariano Diaz akan menjadi ujung tombak dengan dukungan Nabil Fekir dan Adama Traore.

Laman Who Scored lebih mengunggulkan Villarreal di laga ini. Namun, Villarreal diprediksi cuma menang dengan skor tipis 2-1. Artinya jika prediksi itu tepat maka Lyon yang akan lolos.

Perkiraan susunan pemain

Villarreal: Asenjo, Costa, Ruiz, Gonzalez, Gaspar, Rodri, Trigueros, Raba, Fornals, Cheryshev, Bacca

Olympique Lyon: Lopes, Tete, Marcelo, Morel, Mendy, Tousart, NDombele, Traore, Aouar, Fekir, Mariano

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya