SOLOPOS.COM - Aji Santoso memimpin latihan Persebaya, Jumat (13/1/2022) sore. (Persebaya)

Solopos.com, SOLOPersebaya Surabaya menyatakan tetap fight dan tidak berleha-leha meski PSSI memutuskan Liga 1 2022-2023 tanpa degradasi. Persebaya menegaskan tidak akan terpengaruh dengan keputusan Komite Eksekutif (Exco) PSSI tersebut.

Hal itu disampaikan Persebaya menjelang laga pekan ke-19 Liga 1 2022-2023 melawan Persita Tangerang. Bajol Ijo akan menghadapi Persita di Indomilk Arena pada Rabu (18/1) pukul 15.00 WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Kami di manajemen kaget dan sedih dengan keputusan itu, bagaimana pun Persebaya pernah di posisi teman-teman Liga 2 lima tahun lalu. Tahu betapa besar dan sulit perjuangan di sana,” kata Yahya Alkatiri, manajer tim Persebaya, seperti dikutip dari laman resmi Persebaya.

Yahya menegaskan Persebaya tetap akan fokus mengejar target yang sudah si tetapkan di awal musim. Dengan 17 pertandingan tersisa, peluang Bajol Ijo bersaing di papan atas masih terbuka.

“Kita tidak akan terpengaruh dengan dinamika yang menyedihkan ini,” tegas Yahya.

Pelatih Aji Santoso pun sudah menekankan kepada pemainnya untuk tetap memberikan yang terbaik di setiap latihan. Alwi Slamat dkk. didoktrin untuk selalu mengejar yang terbaik di setiap laga.

“Meskipun tidak ada degradasi, kita tidak akan leha-leha. Kita tetap fight di setiap pertandingan. Itulah sikap pesepakbola profesional,” kata Aji.

Saat ini Persebaya masih tercecer di posisi ke-10 klasemen sementara. Namun, kemungkinan naik ke papan atas masih sangat terbuka. Karena jarak dengan pemuncak klasemen hanya terpaut 12 poin.

“Target masih sama, apalagi kita sudah mendatangkan pemain baru,” tegas Aji.

Persebaya akan membawa kekuatan terbaik di laga perdana putaran kedua Liga 1 2022-2023 di Tangerang. Seluruh pemain anyar Bajol Ijo sudah disahkan oleh PT Liga Indonesia Baru selaku operator kompetisi. Mereka adalah George Brown, Muhammad Iqbal, Ze Valente, dan terbaru Paulo Victor.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya