SOLOPOS.COM - Ilustrasi Puskesmas (Dok/JIBI)

Lebaran 2015 diprediksi jatuh pertengahan Juli. DKK Solo siap menerjunkan tenaga medis ke 7 posko kesehatan.

Solopos.com, SOLO – Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo mengerahkan puluhan tenaga medis dan paramedis selama Lebaran. Mereka disiagakan di tujuh posko rest area Lebaran yang tersebar di sejumlah kawasan di Solo.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Selain itu, 17 puskesmas juga disiagakan selama arus mudik dan balik Lebaran.

Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo, Siti Wahyuningsih, ketika dijumpai di ruang kerjanya, Senin (6/7/2015), mengatakan 17 puskesmas induk disiagakan selama Lebaran.

Empat puskesmas rawat inap beroperasi 24 jam, yakni Puskemas Gajahan, Puskesmas Pajang, Puskesmas Banyuanyar, dan Puskesmas Sibela Mojosongo.

Di setiap puskesmas akan diberlakukan sistem piket bagi dokter dan tenaga medis. Menurutnya, pengoperasionalan puskesmas juga rutin dilakukan pada momentum Lebaran.

“Kita berlakukan piket. Petugas akan bekerja secara bergilir. Mohon laporkan jika ditemukan puskesmas tutup,” kata dia.

Selain itu, dia mengatakan juga membangun tujuh posko kesehatan. Tujuh posko tersebut tersebar di Superindo Jl. Adisucipto, Terminal Tirtonadi, Jl. Bhayangkara, Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ), Gladag, Joglo, Taman Kerten, Purwosari.

Setiap posko, lanjut dia, akan tempatkan empat tenaga medis. “Tim kami akan siaga 24 jam dengan sistem sif. Ada tiga sif. Kami juga membekali obat-obatan di setiap posko,” tutur dia.

Dia mengatakan timnya akan bergabung dengan tim pengawasan keamanan dan lalu lintas di masing-masing posko. Dia mengakui, timnya hanya bisa memperkuat di tujuh posko lantaran keterbatasan tenaga medis.

Apalagi selama cuti Lebaran, DKK tetap menginstruksikan puskesmas untuk beroperasi. “Kami harus membagi tenaga yang dimiliki untuk tetap membuka layanan di puskesmas,” kata dia.

Lebih lanjut dia mengatakan seluruh unit ambulans yang dimiliki DKK juga ikut disiagakan. DKK memiliki 22 ambulans, di antaranya 17 unit berada di masing-masing puskesmas dan empat unit ada di Kantor DKK, plus satu unit ambulans milik RSUD Solo.

Terpisah, Kabid Upaya Kesehatan DKK Setyowati mengatakan tidak hanya puskesmas yang disiagakan selama Lebaran. Namun seluruh rumah sakit yang ada di Solo tentunya juga siaga.

“Apotek 24 jam juga akan tetap buka selama Lebaran. Jadi pelayanan kesehatan tetap berjalan seperti biasa,” kata dia.

Berikut daftar Rumah Sakit di Solo:
-RS Mata
-RS Panti Waluyo
-RS PKU Muhammadiyah
-RS Kasih Ibu
-RS DKT Slamet Riyadi
-RS Brayat Minulyo
-RS Triharsi
-RSUD dr. Moewardi
-RSUD Solo
-RSJD
-RS Kustati
-RS Hermina
-RS dr. Oen Kandangsapi

Apotek 24 Jam di Solo:

-Apotek 24 Jam
-Apotek Kirana Jl. Slamet Riyadi
-Apotek Akmal Sehat Jl. Slamet Riyadi
-Apotek Kimia Farma Jl. Adisucipto
-Apotek Kimia Farma Jebres
-Apotek K24 J. M. Yamin
-Apotek K24 Jl. Setia Budi
-Apotek C24 Jl. Slamet Riyadi
-Apotek 24 Jl. Slamet Riyadi
-Apotek 24 Jl. Letjen Suprapto
-Apotek Padma Jl. R.M Said
-Apotek Sehat Jaya Jl. Veteran
-Apotek Kondang Sehat Jl. Gajahmada
Sumber: DKK Solo. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya