SOLOPOS.COM - Para pemain Timnas Inggris merayakan gol. (JIBI/Reuters/John Sibley)

Laga uji coba akan menyajikan laga Inggris vs Brasil.

Solopos.com, LONDON — Brasil bukanlah musuh yang asing bagi Inggris. Kedua tim kerap bertemu di panggung besar maupun persahabatan. Inggris akan mengulang rivalitas klasik melawan Brasil pada laga uji coba di Stadion Wembley, London, Rabu (15/11/2017) pukul 03.00 WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Salah satu pertemuan sengit Inggris melawan Brasil terjadi pada perempat Piala Dunia 2002. Saat itu, Inggris sempat unggul 1-0 lewat gol Michael Owen. Namun, Brasil mampu membalikkan keadaan dengan gol Rivaldo dan Ronaldinho yang menyebabkan Inggris harus angkat koper dari Korea Selatan dan Jepang, lokasi Piala Dunia 2002.

Saat duel itu terjadi, bintang muda Inggris, Marcus Rashford, masih berusia lima tahun. Tapi, bukan berarti Rashford tidak mengenal bintang-bintang Selecao, julukan Brasil, di masa lalu. Salah satunya, striker legendaris Selecao, Ronaldo.

“Dia adalah pemain favorit kakakku, itu mengapa saya tumbuh dengan sering menonton pertandingannya,” jelas Rashford, seperti dilansir Reuters, Senin (13/11/2017).

Rashford memang tidak akan lagi bertemu Ronaldo yang sudah lama gantung sepatu. Tapi ia tetap antusias bertemu dengan bintang-bintang Brasil saat ini. Rashford dkk. akan berhadapan dengan muka-muka pemain Brasil yang familiar di Wembley nanti.

Itu karena sebagian anggota skuat Selecao merupakan pemain-pemain yang membela klub Liga Premier Inggris. Di antaranya Gabriel Jesus dan Ederson yang memperkuat Manchester City, serta Roberto Firmino dan Philippe Coutinho yang merumput bersama Liverpool.

Duel big match ini sekaligus bakal menjadi panggung Pelatih Inggris, Gareth Southgate, untuk kembali menyeleksi kapten tim berjuluk The Three Lions tersebut. Eks pelatih Inggris U-22 tersebut mempercayakan ban kapten The Three Lions ke lengan Eric Dier pada laga persahabatan kontra Jerman, pekan lalu.

Sebelumnya, Southgate pernah menjajal Joe Hart, Jordan Henderson, Gary Cahill, dan Harry Kane sebagai kapten secara bergiliran. Southgate memang belum memutuskan kapten resmi Inggris sejak Wayne Rooney dilengserkan dari jabatan prestise ini.

”Saya akan memikirkannya Selasa [14/11/2017] nanti [kapten Inggris untuk laga melawan Brasil]. Kuncinya, dia bisa memotivasi dan memimpin grup dan bertanggung jawab lebih,” jelas Southgate, seperti dilansir Dailymail.co.uk.

Meski hanya bertajuk laga persahabatan, Inggris tentu enggan dipermalukan Brasil di Wembley. Brasil memang semakin oke sejak ditangani Tite. Tite membawa Selecao trengginas dengan mencetak 38 gol dan hanya kebobolan lima kali dalam 16 laga sejak menggantikan posisi Dunga yang dipecat dari kursi pelatih Brasil.

“Kata ‘favorit’ bermakna sangat kuat. Tanggung jawabnya besar dengan menyandang status itu,” jelas Firmino, dilansir Independent.co.uk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya