SOLOPOS.COM - Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti didampingi Dirut RSIS Yarsis dr. Agus Atmanto saat meninjau ruang rawat inap untuk pasien BPJS Kesehatan di rumah sakit tersebut, Sabtu (19/2/2022). (Istimewa-RSIS Yarsis)

Solopos.com, SUKOHARJO — Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti terkesan dan memuji fasilitas rawat inap untuk pasien BPJS Kesehatan yang disediakan Rumah Sakit Islam Surakarta (RSIS) Yarsis saat berkunjung ke rumah sakit tersebut, Sabtu (19/2/2022).

Ali Ghufron sempat melakukan hospital tour didampingi Direktur Utama RSIS Yaris, dr. Agus Atmanto. Dirut BPJS Kesehatan tersebut menengok sejumlah kamar untuk rawat inap yang disediakan RSIS Yarsis bagi pasien pemegang kartu BPJS Kesehatan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Untuk diketahui, layanan BPJS di RSIS Yarsis sudah dibuka kembali sejak 31 Januari 2022. Sehingga semua penanganan medis dan pelayanan yang terjamin oleh BPJS Kesehatan bisa dilayani oleh RSIS Yarsis.

Baca juga: RSI Surakarta Resmi Luncurkan Layanan BPJS Kesehatan

Saat melakukan hospital tour, Ali Ghufron berkesempatan melihat langsung Ruang Al-Hajj atau setara Kelas-1 dan Ruang Al-Kautsar (Kelas-3), yang disediakan untuk melayani pasien BPJS. Setiap sudut ruangan diamati dengan sekasama termasuk fasilitas untuk calon pasien.

“Dalam kunjungan ke RSIS Yarsis ini, saya betul-betul melihat bahwa fasilitas dan ruangannya bagus sekali [bagi pasien BPJS]. Seperti untuk Kelas-3 di sini [RSIS Yarsis] satu kamar berisi dua bed dan ruangannya ber-AC. Tidak banyak yang seperti ini di rumah sakit lainnya di Indonesia. Ini melebihi ekspektasi banyak orang dan calon pasien,” ujar Ghufron seusai berkunjung ke RSIS Yaris.

Sementara itu, Dirut RSIS Yarsis dr. Agus Atmanto mengatakan, pihaknya optimis RSIS Yarsis beserta jajaran dokter dan tenaga kesehatan yang ada siap memberikan pelayanan yang baik dan paripurna untuk masyarakat.

Baca juga: Asal Usul Sukoharjo, dari Kawedanan Jadi Kabupaten Setelah RI Merdeka

Untuk itu lanjut Agus, RSIS Yarsis memohon doa dan dukungan masyarakat agar rumah sakit tersebut kembali eksis dan mengukir kesuksesan kepercayaan warga. Tentunya dengan layanan paripurna, professional dan Islami.

“Terima kasih atas dukungan Direktur Utama BPJS Kesehatan Bapak Ali Ghufron serta seluruh pihak yang telah berpartisipasi atas terjalinya kerja sama dengan BPJS Kesehatan. Termasuk juga kepada masyarakat Sukoharjo dan Soloraya,” kata dr. Agus.

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya