SOLOPOS.COM - Bupati Karanganyar, Juliyatmono (kiri), berkunjung kekediaman Hj. Rina Iriana selaku mantan Bupati Kabupaten Karanganyar di Perum Josroyo, Jaten, Karanganyar, Senin (08/11/2021). (Solopos.com/Syifa Tri Hastuti)

Solopos.com, KARANGANYAR — Bupati Karanganyar, Juliyatmono, berkunjung kekediaman pendahulunya, Rina Iriani, di Perum Josroyo, Jaten, Karanganyar, Senin (08/11/2021). Kunjungan ke kediaman mantan Bupati Karanganyar ini  dalam rangka memperingati Hari Jadi Karanganyar yang ke-104.

Dalam kunjungan tersebut Juliyatmono didampingi istrinya Siti Khomsiyah. Ikut pula Wakil Bupati, Rober Christanto beserta istri, Farida Nurhayati, dan Sekretaris Daerah beserta staf, pihak TNI Polri, dan juga camat setempat.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dkunjungannya Bupati yang akrab disapa Yuli itu memohon doa restu kepada Rina dalam menyambut Hari Jadi Kabupaten Karanganyar pada 18 November 2021 mendatang. “Ibu Rina saya juga melaporkan vaksin Covid-19 saat ini sudah mencapai 83.30% terbanyak se-Kabupaten di Jawa Tengah. Sehingga dapat menambah imun, Menambah percaya diri dan berharapa Kabupaten Karanganyar segera terlepas dari pandemi Covid-19,” kata Yuli.

Baca Juga: Keseleo dan Hipotermia, 3 Pendaki Lawu Dievakuasi Tim SAR Karanganyar

Menanggapi hal tersebut Rina Iriana mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Kranganyar telah berkunjung ke kediamannya.

“Saya terharu tradisi budaya silahrurahmi masih dipertahankan dan semoga tetap terus berlangsung,” kata Rina.

Rina yang tampil dengan gamis hijau bercorak dipadu kerudung putih mendoakan pelaksanaan Hari Jadi Karanganyaryang ke-104 dari awal, sampai selesai berjalan secara lancar. Rina juga berpesan kepada Bupati dan Wabup agar hidup rukun bersama. Sehingga warganya senang tinggal di Karanganyar.

“Bukan hanya masyarakat Karanganyar, siapa pun yang datang ke Karanganyar, tinggal di Karanganyar, maupun yang datang ke lokasi pariwisata Karanganyar, bisa tenang tidak jera dan trauma datang ke Karanganyar,” kata Rina.

Baca Juga: Pemancing asal Sukoharjo Akhirnya Ditemukan Meninggal, Terimpit Batu

“Pak Bupati saya juga sudah melakukan vaksinasi dua kali, jadi sudah selesai, Alhamdulillah tidak merasakan efek apa-apa,” sambung dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya