SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


MOSKOW-Fabio Capello menginginkan kemenangan saat melawan Portugal pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia mendatang. Kemenangan itu akan membantu Rusia mencapai putaran final di Brazil tahun depan.

“Pertandingan kualifikasi di Lisbon tidak diragukan lagi merupakan pertandingan penting baik bagi tim Rusia dan lawan-lawan kami,” kata pelatih asal Italia itu seperti dikutip dalam pernyataan Persatuan Sepak Bola Rusia (RFU).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Hasil positif di pertandingan ini tentu saja akan membawa kami lebih dekat terhadap tujuan kami – tempat di putaran final Piala Dunia,” katanya.

“Partisipasi di Piala Dunia adalah urusan penting bagi sepak bola Rusia, sebab hal itu dapat memberi dorongan besar kepada perkembangan selanjutnya,” katanya.

Rusia, yang gagal lolos ke dua putaran final Piala Dunia terakhir, saat ini melakukan pemusatan latihan di Marbella, Spanyol, guna mempersiapkan diri untuk pertandingan Jumat.

Pasukan Capello saat ini memuncaki kualifikasi Eropa Grup F dengan 12 angka dari empat pertandingan, unggul satu angka atas Portugal dan Israel, yang berbagi peringkat kedua setelah memainkan enam pertandingan.

“Kami akan pergi ke Lisbon hanya untuk meraih kemenangan meski untuk itu kami harus bertahan sepanjang pertandingan. Kami mempersiapkan hasil positif untuk pertandingan ini. Dan hasil positif bagi kami hanyalah kemenangan,” ucapnya.

Kiper Igor Akinfeev, yang memenangi gelar Liga Rusia bersama CSKA Moscow, menilai bahwa Rusia memiliki peluang bagus untuk mencapai putaran final – namun itu tergantung kepada kemampuan mereka sendiri.

“Kami telah membuktikan bahwa kami mampu mengatasi Portugal,” ucapnya pada wawancara dengan surat kabar Sport-Express.

“Pada Jumat kami memperkirakan akan menghadapi pertandingan yang lebih sulit daripada yang kami mainkan di Moskow, namun hasrat kami untuk menang lebih kuat,” ktanya.

“Kami memiliki kesempatan bagus untuk memecahkan semua masalah dan kami siap untuk mengonversi peluang ini menjadi kenyataan,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya