SOLOPOS.COM - Pembalap Red Bull KTM Factory Racing Miguel Oliveira (kanan) memacu kecepatan sepeda motornya saat balapan MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu (20/3/2022). Miguel Oliveira berhasil menjadi juara pertama diikuti pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo dan pembalap Pramac Racing Johann Zarco. ANTARA FOTO/Andika Wahyu/foc.

Solopos.com, SOLO — Pembalap Red Bull KTM Factory Racing asal Portugal, Miguel Oliveira sukses memberikan kemenangan bagi timnya setelah finis pertama di MotoGP Indonesia di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok, NTB, Minggu (20/3/2022).

Sepeda motor KTM RC16 yang ditunggangi mengantarkan pembalap asal Portugal ini naik ke podium nomor satu di Sirkuit Pertamina Mandalika. Sepeda motor yang dinaikinnya menjadi kunci kemenangan Miguel Oliveira.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Lantas bagaimana spesifikasi KTM RC16 yang ditunggangi Miguel. Dikutip dari Gridoto.com dan Kabaroto.com, Pihak KTM memang tak terang-terangan mengungkapkan spesfisikasinya. Namun tenaga motor tersebut diperkirakan lebih dari 250 dk pada 19.000 rpm yang juga putaran mesin tertingginya.

Baca juga: Momen Pembalap Miguel Oliveira Juara MotoGP di Sirkuit Mandalika

Dengan rpm maksimal setinggi itu menjadikan KTM RC16 sebagai sepeda motor dengan redline tertinggi di MotoGP musim 2020. Didukung saluran gas buang hasil pembakaran, knalpot Akrapovic berbahan titanium.

Agar sesuai regulasi, maka rangka model tubular steel trellis dengan bodi dari serat karbon. Sheingg ketika ditotal dengan bensin sama olinya, berat basah atau motor ini hanya 157 Kg. Atau lebih enteng dari KTM RC 390 yang berat basahnya sampai 165 Kg.

Untuk dapur pacunya, KTM RC16 menggunakan mesin V4 berkapasitas 1.000 cc DOHC 16V ini mampu menghasilkan tenaga hingga 265 dk tenaga besar tersebut tersambung pada transmisi manual 6 percepatan. Mesin baru ini diklaim memiliki limit putaran mesin hingga 18.500 rpm.

Baca juga: Jangan Kaget, Segini Harga Sepeda Motor Pembalap MotoGP

Selain bobot kendaraan yang hanya 157 kg, kapasitas tangki KTM RC16 hanya 22 liter. Dilengkapi fitur seperti drive by Wire – engine braking – quickshifter – traction control – wheelie control – pit lane limiter – launch control.

Sepeda motor KTM RC16 yang ditunggangi Miguel Oliveira menggunakan ban dari penyuport utama ban MotoGP yakni ban Michelin, yang didukung sistem pengereman menggunakan rem Brembo. Kemudian suspensi depan dan belakang menggunakan WP Performance System

Hasilnya Miguel, pembalap asal Portugal menjadi juara I, disusul Pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo yang finis diurutan kedua dan Johann Zarco melengkapi podium di tempat ketiga untuk tim Pramac Racing.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya