SOLOPOS.COM - Bagian dalam bus physical distancing buatan Laksana Karoseri, Jawa Tengah. (Instagram @laksanabus)

Solopos.com, UNGARAN -- Perusahaan karoseri asal Ungaran, Jawa Tengah, CV Laksana Karoseri, membuat terobosan baru bus physical distancing. Dengan penataan kursi yang diatur satu orang satu kursi, penumpang bus tetap bisa jaga jarak. Mereka tak perlu khawatir bakal bersentuhan dengan penumpang lainnya.

Perusahaan yang berdiri sejak 1967 itu memperkenalkan bus physical distancing melalui Instagram resmi CV Laksana Karoseri, @laksanabus. Produk bus keluaran anyar ini diberi nama Legacy SR 2.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bus ini adalah hasil kerja bareng Karoseri Laksana dan PO Bus Sumber Alam. Tak seperti bus-bus pada umumnya, tempat duduk Legacy SR2 didesain dengan konfigurasi 1-1-1.

Musim Kemarau Tiba, Waspada Kekeringan di Jateng

Ada tiga deret kursi di bus ini, satu bagian hanya berisi satu kursi. Tentunya desain ini berbeda dengan bus umumnya, yang menggunakan kursi untuk dua orang atau tiga orang.

Naik Bus Dimasa Pandemi ini, kenapa tidak? #JanganKhawatirSahabatLaksana, kami menghadirkan inovasi dan solusi desain Bus dimasa Pandemi ini. Kami perkenalkan Legacy SR2,” tulis @laksanabus pada unggahan di akun Instagramnya, Jumat (3/7/2020).

Selain untuk menyambut new normal, penataan tempat duduk yang tidak saling berdekatan ini juga dibuat untuk memberikan rasa aman bagi para penumpang. Dengan pengaturan seperti ini, penumpang dapat saling menjaga jarak.

Santri Kembali ke Ponpes Jatim, Karanganyar Gratiskan Rapid Test

Inovasi Bus Physical Distancing Disambut Posifit Warganet

Bus physical distancing yang lahir di Jateng ini disambut positif oleh warganet. Mereka menyebut bus perusahaan yang bergerak di bidang otomotif ini adalah karya yang inovatif.

Wah inovatif sekali, terus berkarya dan jaya selalu buat karoseri laksana,” tulis akun @dahlantitisk__.

Pemilik akun @apriagung23 juga melayangkan pujian, “Alhamdulillah inovasi yg sngt keren dan Bagus, maju terus dunia perbusan.”

Mau Menikmati Suasana Desa di Wonogiri dengan Bus Kafe? Siapin Duit Rp40.000

Tak cuma urusan jaga jarak, faktor kesehatan udara juga diperhatikan. Bus inidilengkapi dengan hepa filter atau air purifier, sejenis filter AC (air conditioner) yang berfungsi untuk menyaring udara kotor di dalam bus. Fasilitas lain mulai dari bagasi, speaker, dan safety belt (sabuk pengaman) juga dapat memberikan kenyamanan bagi penumpang.

Sementara itu, netizen lainnya berharap agar bus ini segera diproduksi massal. Bahkan, ada yang meminta agar Legacy SR 2 dapat menjadi rekomendasi Kemenhub (Kementerian Perhubungan) bagi seluruh perusahaan karoseri lain untuk dapat memproduksi bus serupa di tengah pandemi Covid-19.

Via Vallen Cover How You Like That Blackpink Versi Koplo, Netizen: Kok Jadi Gini

Seperti yang ditulis akun @andretm12,Mantap udh ada variant baru seat 3 di 1 line, semoga kemenhub merekomendasikan ke semua P.O buat ke depan nya.”

Menanggapi respons positif warganet, Communication Manager CV Laksana, Candra Dewi, langsung menyampaikan “undangan” agar siapa saja yang tertarik datang langsung melihat bus physical distancing karya mereka.

"Silakan datang ke pabrik mas, nanti mas bisa melihat dengan jelas akan bus ini sebelum diantar ke pemilik (Sumber Alam). Ini sudah siap [untuk bisa jalan dan mengangkut penumpang]," kata Candra Dewi, seperti dikutip Detik.com, Senin (6/7/2020).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya