SOLOPOS.COM - Ibu Kota Korea Selatan Seoul dilanda banjir besar pada Senin (8/8/2022) akibat hujan deras yang mengguyur kota itu. Sejumlah rumah, perkantoran, dan properti lain terendam. Akibatnya, warga di datararan rendah diungsikan. (Yonhap)

Solopos.com, SEOUL — Markas Besar Penanggulangan Bencana dan Keselamatan Korea Selatan melaporkan 9 orang meninggal akibat banjir bandang yang terjadi, Senin (8/8/2022).

“Setidaknya lima orang meninggal di Seoul pada Rabu [10/8/2022] pagi. Tiga orang lainnya di Provinsi Gyeonggi dan satu di Provinsi Gangwon,” tulis keterangan resmi markas besar penanggulangan bencana dan keselamatan pusat Korea Selatan, dikutip dari Channel News Asia, Rabu (10/8/2022).

Promosi Bertabur Bintang, KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024 Diserbu Pengunjung

Selain korban meninggal, tercatat 17 orang korban luka-luka pada bencana banjir kali itu. Hujan deras yang melanda Korea Selatan pada awal pekan ini menjadi catatan kasus bencana alam terparah sejak kali pertama lembaga pengamatan cuaca Korea Selatan dibentuk.

Ekspedisi Mudik 2024

Presiden Korea Selatan, Yoon Seok-yeol, meminta jumlah bantuan keuangan maupun personel penyelamat di tingkat pemerintah kota dan daerah ditambah untuk mempercepat upaya pemulihan yang tengah dijalankan.

Yoon menuturkan bahwa pihaknya akan segara melakukan perbaikan pada sistem manajemen banjir, termasuk membangun sejumlah tangki hujan dan mengembangkan penggunaan teknologi untuk memprediksi banjir.

Baca Juga : Banjir Bandang Terjang Leuwiliang Bogor, Begini Kondisi Rumah Warga

“Kami bisa melihat level rekor baru hujan kapan saja. Kami perlu membangun respons sehingga siap menghadapi situasi yang lebih buruk dari yang kami bayangkan,” tutur Yoon.

Sebelumnya, ketinggian air di sungai dekat perbatasan Korea Selatan dan Korea Utara mulai naik sesaat setelah hujan badai melanda negeri ginseng tersebut. Sumber menyebutkan bahwa ketinggian air di wilayah tersebut mencapai lebih dari 4 meter.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul Banjir Bandang di Korsel Tewaskan 9 Orang, 17 Orang Luka-Luka

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya