SOLOPOS.COM - Piyu (JIBI/dok)

Konser musik Piyu akan menyambangi Kota Solo.

Solopos.com, SOLO – Seusai Isyana Saraswati, kini giliran gitaris yang juga komposer sekaligus mantan dedengkot grup band Padi, Satriyo Yudi Wahyono atau yang lebih populer disapa Piyu yang bakal hadir menyapa warga Kota Bengawan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pada Selasa (29/3/2016) di Grand Atrium Solo Paragon (Sopar) Lifestyle Mall sekitar pukul 18.00 WIB, Piyu hadir bersama sejumlah jebolan ajang pencarian bakat nyanyi di stasiun televisi swasta. Mereka adalah Isa Raja (X Factor), Dion Agung (Indonesian Idol), Ferdinand Pardosi (The Voice Indonesia), Ryan Tedja (X Factor), dan Firly Firlana (eks S4). Mereka inilah para musisi muda yang dirangkul Piyu untuk bekerja sama dalam proyek solo terbarunya, The Best Cuts of Piyu.

Kunjungan mereka ke Kota Solo merupakan bagian dari showcase promo album the Best Cuts of Piyu yang rilis pada Februari 2016 lalu. Album ini berisi masterpiece atau lagu-lagu terbaik Piyu yang telah dipoles sedemikian rupa hingga menghasilkan warna musik yang jauh berbeda.

Lagu-lagu tersebut di antaranya ada Belum Terlambat yang dibawakan Sandhy Sondoro, Bayangkanlah oleh Agseisa (jebolan The Voice Indonesia), Rapuh oleh Barsena (jebolan Nez Academy), Alasan Terbesar oleh Dion (Indonesian Idol), Sesuatu Yang Indah oleh Tuffa Harmoni dan Ferdinand Pardosi (The Voice Indonesia), Menanti Sebuah Jawaban oleh Firly Firlana, Angkuh oleh Isa Raja X Factor Indonesia, Beri Aku Arti oleh Romy Syalasa X Factor Indonesia, Mahadewi oleh Ryan Tedja, dan Begitu Indah yang dinyanyikan Bisma Karisma.

Manager Sopar Lifestyle mall, Veronica Lahji, berujar 40 orang pertama yang membeli album Best Cut Of Piyu di lokasi bakal berkesempatan meet n greet dan foto bareng para artis. “Album Best Cut Of Piyu bisa didapatkan di gerai Kentucky Fried Chicken (KFC),” terang dia saat dihubungi Solopos.com, Jumat (25/3/2016).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya