SOLOPOS.COM - Mocca (Gigsplay.com)

Konser musik band Mocca digelar Minggu, 10 Maret 2015 di Taman Balekambang Solo.

Solopos.com, SOLO – Grup band asal Bandung yang telah malang-melintang sejak tahun 1999 di jagad musik indie Indonesia, Mocca, dijadwalkan hadir di Taman Balekambang, Solo, Minggu (10/5/2015).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mocca akan tampil dalam konser musik bertajuk Heaven on Stage.

Tidak hanya Mocca, empat band indie lokal juga bakal turut serta memeriahkan konser yang diinisiasi event organizer Unipro Production tersebut.

Band-band lokal itu, antara lain Meltic, Pathetic Waltz, Issue, dan Sisa Sore. Mereka direncanakan unjuk kebolehan sebelum grup band beraliran pop-swing-jazz tersebut naik panggung.

Direktur Unipro Production, Ari Ginang, mengatakan nuansa bagian tengah Taman Balekambang akan didesain selayaknya taman yang berada di kebanyakan rumah.

Konsep tersebut, lanjut dia, terinspirasi dari muatan album terbaru Mocca yang dirilis Januari 2015 lalu berjudul Home. Tidak hanya sebagai tempat bermain atau hutan kota, menurut dia, Taman Balekambang layak dijadikan tempat untuk menggelar konser musik.

“Saat Mocca menggelar Mocca Home Concert dalam rangka launching album terbaru mereka, panggung dikonsep seperti di dalam rumah. Ingin hampir menyerupai, konser di Solo kami konsep seperti taman di sebuah rumah. Kami juga menyesuaikan dengan venue di Taman Belekambang yang sudah hijau,” kata Ari kepada di Solo, Selasa (14/4/2015).

Ari menyampaikan, Mocca dikabarkan akan lebih banyak membawakan lagu dari album keempat mereka dalam konser pada bulan depan itu. Menurut dia, band beraliran pop-swing-jazz tersebut akan menyuguhkan lagu yang masuk dalam album ke empat mereka itu dalam konser.

“40 Persen lagu yang akan dibawakan Mocca dari album lama. Sedangkan lebih banyak lagu dari album Home. Tidak melulu di Jogja atau kota besar lain di Indonesia, kami buktikan jika Mocca juga bisa tampil juga di Solo, apalagi mereka ada album baru,” jelas Ari.

Menurut Ari, sedikitnya 700 tiket konser Mocca yang tersedia secara presale telah laku terjual. Dia menargetkan ada 2.000 penonton bakal memadati taman yang berada di jantung Kota Bengawan tersebut.

“Kami open gate mulai pukul 18.00 WIB. Cukup lama Swinging Friends [sebutan fans Mocca] menunggu Mocca tampil di Solo,” ujar Ari.

Sementara itu, Kepala UPTD Taman Balekambang, Endang Sri Murniyati, merespons baik rencana konser Mocca di Taman Belekambang. Selain menampung generasi muda untuk berkarya, menurut dia, kedatangan Mocca di Taman Balekambang bisa mempromosikan fasilitas ruang publik tersebut secara nasional.

“Band indie Solo juga sering manggung di Taman Balekambang. Kami mempersilahkan asal tidak kegiatan negatif,” jelas Endang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya