SOLOPOS.COM - Kodim 0723/Klaten mendirikan pos monitoring mudik Lebaran di tepi jalan raya Jogja-Solo, Desa Gondang, Kecamatan Kebonarum. Foto diambil Kamis (28/4/2022). (Istimewa/Kodim Klaten)

Solopos.com, KLATEN — Kodim 0723/Klaten mendirikan pos monitoring mudik Lebaran 2022 di Jl. Raya Jogja-Solo, tepatnya Desa Gondang, Kecamatan Kebonarum, Klaten, Jawa Tengah.

Selain mendirikan pos monitoring, Kodim Klaten juga membuat rest area di enam lokasi lainnya. Dandim Klaten, Letkol (Inf) Joni Eko Prasetyo, mengatakan pendirian pos monitoring itu menindaklanjuti perintah Danrem 074/Warastratama.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Tujuannya, membantu Pemkab dan pemudik yang melintas. “Pos monitoring mudik ini mempunyai tiga fungsi, yakni sebagai rest area, pengecekan kesehatan, dan pengamanan membantu Polres dan Pemkab Klaten,” ungkap Dandim, Jumat (29/4/2022).

Kodim Klaten tak hanya menyiapkan rest area di pos monitoring. Kodim Klaten juga membuka lima rest area lain, yakni empat pos rest area sepanjang Jl. Raya Jogja-Solo.

Ekspedisi Mudik 2024

Lokasinya di Koramil 01 Kota, Koramil 03 Delanggu, Koramil 09 Prambanan, dan Koramil 24 Klaten Utara. Satu pos rest area berada di ruas Jl. Raya Jatinom-Boyolali tepatnya di Koramil 16 Tulung.

Baca Juga : 300.000 Kendaraan Pemudik akan Melintasi Klaten, Kapan Puncaknya?

Rest area itu terbuka bagi pemudik yang ingin beristirahat sejenak. Kodim juga mengerahkan prajurit untuk melaksanakan tugas perbantuan pengamanan di lima posko bersama di bawah kendali Polres Klaten.

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 654 personel gabungan Polres, Kodim, Pemkab, serta organisasi masyarakat diterjunkan untuk mengamankan arus mudik dan balik Lebaran 2022 di Klaten.

Selain itu, ada lima pospam yang dibuka. Setiap pospam dilengkapi fasilitas vaksinasi Covid-19.

Kapolres Klaten, AKBP Eko Prasetyo, seusai apel gelar pasukan Operasi Ketupat Candi 2022 di Mapolres Klaten, Jumat (22/4/2022), menyampaikan kelima pospam itu aktif selama 12 hari operasi, yakni 28 April 2022 hingga 9 Mei 2022.

Baca Juga : Satgas Jaga Tangga di Klaten Diaktifkan Kembali, Alasannya?

Kelima pospam didirikan di lokasi rawan macet, yakni pos terpadu Prambanan, pos pelayanan Alun-alun Klaten, pospam Tegalyoso, pospam Sub Terminal Delanggu, serta pospam Jatinom.

Kapolres menjelaskan setiap pospam terdapat fasilitas kesehatan. Namun, pada Operasi Ketupat Candi 2022 fasilitas kesehatan dilengkapi dengan vaksinasi.

“Di setiap pospam ada fasilitas vaksinasi. Disiapkan nakes [tenaga kesehatan] khusus pelayanan vaksinasi. Yang berangkat mudik belum vaksinasi, kami sudah siapkan di pos-pos pelayanan, pos pengamanan, dan pos terpadu,” kata Kapolres.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya