SOLOPOS.COM - Ilustrasi hewan ternak sapi (Dok JIBI/Solopos)

Kisah unik kartu identitas untuk hewan ternak akan diterbitkan pemerintah India.

Solopos.com, SOLO – Kartu tanda penduduk (KTP) menjadi benda yang wajib dimiliki setiap warga negara. Tak hanya sebagai identitas, kartu ini biasanya digunakan untuk syarat mengurus segala keperluan, seperti membuat rekening tabungan, hingga membuat kartu jaminan kesehatan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mengingat banyaknya fungsi tanda pengenal, dilansir Telegraph, Rabu (4/1/2017), baru-baru ini Perdana Menteri India, Narendra Modi berniat membuat kartu identitas untuk hewan ternak. Kabarnya, ia akan memberi 12 digit nomor identitas 88 juta hewan ternak milik warga di India.

Ekspedisi Mudik 2024

Kartu identitas hewan yang segera dicetak itu rencananya akan dipasang di telinga hewan. Meski terdengar unik, Narendra Modi berharap kebijakan itu dapat meningkatkan pendapatan negara dari sektor peternakan pada 2022 mendatang.

Dengan adanya kartu identitas itu, pemerintah nantinya dapat memantau perkembangbiakan hewan ternak tersebut. “Kartu itu dapat memudahkan kami dalam memantau perkembangbiakan hewan. Kami bisa memastikan jika hewan ternak tersebut telah divaksinasi tepat waktu dan dapat berkembangbiak dengan baik,” tutur Modi seperti dikutip dari Indian Express, Sabtu (7/1/2017).

Kebijakan itu bukan kali pertama dilakukan di India. Pada 2007 silam, penjaga perbatasan telah menerbitkan kartu identitas bagi seluruh hewan ternak yang ada di wilayah Bengal Barat. Hal itu dilakukan untuk mengatasi masalah penyelundupan hewan ternak dari India ke Bangladesh. (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya