SOLOPOS.COM - Nur Fettahoglu (Instagram.com)

King Suleiman Antv yang berubah judul menjadi Abad Kejayaan menarik minat publik karena akting para pemainnya.

Solopos.com, SOLO – Serial kolosal Turki yang tayang di Antv, Abad Kejayaan atau yang dulu berjudul King Suleiman, cukup banyak menampilkan karakter istri pertama Suleiman I, bernama Mahidevran. Lalu, siapakah sebenarnya aktris yang sukses memerankan sosok Mahidevran ini?

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Tokoh Mahidevran diperankan oleh aktris keturunan Jerman-Turki bernama Nur Fettahoglu. Sesuai beberapa sumber yang dihimpun Solopos.com, Rabu (4/2/2015), Nur Fettahoglu memiliki nama lengkap Asiye Nur Fettahoglu.

Nur Fettahoglu lahir di Duisburg, Jerman pada 12 November 1980. Ia lahir di tengah keluarga kebangsaan Jerman dan Turki dari pasangan Sinan Fettahoglu dan Fatma Fettahoglu.

Nur Fettahoglu cukup perhatian dengan pendidikannya. Ia pernah mengenyam pendidikan di Besiktas Lisesi dan melanjutkan kuliah di Universitas Halic. Ia mendapat gelar kelulusan di bidang Fashion Design.

Sepak terjang Nur Fettahoglu di layar kaca, ia mulai sebagai penyiar berita di stasiun televisi Sky Turk. Sampai di usia 35 tahun ini, telah menikah dua kali.

Pernikahan pertamanya bersama Murat Aysan bertahan dua tahun, yaitu dari tahun 2008 hingga 2011. Kemudian dia menikah dengan Levent Veziroglu pada 2013 hingga sekarang.

Selepas dari aktivitas Nur sebagai penyiar berita, ia menjajal dunia akting. Beberapa serial seperti Gonul Salingcagi pada 2007, sebagai Aylin Arisoy. Pada tahun yang sama, ia juga bermain dalam serial Benden Baba Olmaz sebagai Tulay Cenk.

Nur bermain di serial Ask-I Memnu pada 2008 sebagai Peyker Yoreglu. Kemudian Nur mulai merambah dunia layar lebar melalui perannya sebagai Simone di film Valley of the Wolves pada 2011. Di tahun yang sama, ia juga membintangi film Gise Memuru sebagai Kadin.

Baru pada 2013 hingga 2014, ia berperan dalam serial Mutesem Yuzyil atau dikenal sebagai Abad Kejayaan, sebagai Mahidevran Sultan. Lalu pada 2014, ia berperan sebagai Safak Gunay di serial Hayat Yolunda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya