SOLOPOS.COM - KIA SP Concept. (Istimewa)

SP Concept diperkenalkan guna menarik minat konsumen baru di pasar India.

Solopos.com, SEOUL – Kia Motors Corp, produsen mobil terbesar kedua di Korea Selatan, mengatakan pada Selasa (30/1/2018) bahwa pihaknya akan memperkenalkan purwarupa kendaraan sport utility vehicle (SUV) kompak pada pameran mobil di India, bulan depan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kendaraan sport kompak yang diberi nama KIA SP Concept itu akan muncul pada Auto Expo ke-14 di New Delhi pada 7-14 Februari 2018.

SP Concept diperkenalkan guna menarik minat konsumen baru di pasar India. Adapun spesifikasi SP Concept akan dirilis pada bulan depan, menurut pernyataan perusahaan itu dilansir Yonhap.

Selain memperkenalkan purwarupa SP, KIA juga akan memamerkan 16 kendaraan mereka pada pameran itu.

Pada awal tahun ini, KIA juga memamerkan konsep mobil listrik Niro EV guna menujukkan visi masa depan mereka pada Consumer Electronics Show 2018 (CES) di Las Vegas, 9-11 Januari.

Mobil listrik itu akan menggabungkan kekuatan desain dengan powertrain baterai listrik efisien yang mewakili langkah Kia menuju era elektrifikasi dengan teknologi yang mencakup Advance Drive Assistance, Human Machine Interface dan koneksi 5G pertama dalam mobil di dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya