SOLOPOS.COM - Anak-anak Desa Kalisoro, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar mengikuti permaian dalam rangkaian kegiatan Ekspedisi Merah Putih yang diadakan Komunitas Senyum Anak Nusantara (SAN) Chapter Solo, Sabtu (27/8/2022) di desa setempat.(Solopos/Akhmad Ludiyanto)

Solopos.com, KARANGANYAR — Sedikitnya 40 anak di Desa Kalisoro, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar mengikuti kegiatan Ekspedisi Merah Putih yang diadakan Komunitas Senyum Anak Nusantara (SAN) Chapter Solo, Sabtu (27/8/2022) di desa setempat.

Anak-anak berusia sekolah SMP ke bawah tersebut antusias mengikuti berbagai kegiatan, antara lain jelajah desa dan outbound. Dalam jelajah desa ini anak-anak dibagi ke dalam beberapa kelompok.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bersama para anggota SAN, mereka berjalan berkeliling kampung untuk mengamati potensi yang ada di desa tersebut. Mereka juga mendapatkan edukasi seputar potensi-potensi yang mereka jumpai.

Ekspedisi Mudik 2024

Di tengah perjalanan, mereka mampir ke pos-pos yang sudah disiapkan oleh panitia. Di sana mereka melakukan aktivitas sesuai dengan yang ditentukan. Misalnya ada pos permainan, mereka bermain bersama dengan jenis permainan yang dilakukan secara berkelompok.

Sementara itu, setelah jelajah desa selesai, peserta beristirahat dan melanjutkannya dengan kegiatan outbond. Rangkaian Ekspedisi Merah Putih ini diakhiri dengan interaksi yang kian membuat anak-anak bergembira.

Baca Juga: Zonasi SMA Negeri Mulai Menunjukkan Hasil Positif

Ketua Pelaksana Ekspedisi Merah Putih, Shallom mengatakan kegiatan tersebut digelar dalam suasana peringatan HUT ke-77 RI. “Setahun sekali ada Ekspedisi Merah Putih, biasanya bertepatan dengan HUT RI. Bentuk acaranya salah satunya desa yaitu jelajah desa untuk menggali potensi yang ada. Kami dari SAN juga sama-sama belajar dengan mereka,” ujarnya di sela-sela acara.

Wakil Koordinator SAN Solo, Inaszahira menambahkan bahwa SAN adalah komunitas sukarelawan yang bergerak pada bidang sosial edukasi dan berfokus kepada anak-anak desa.

“SAN berdiri di 76 chapter se-Indonesia salah satunya chapter Solo. Kami bergerak di bidang sosial edukasi anak-anak desa,” ujar Ina.

Sementara itu, Koordinator SAN Solo Sahmura mengatakan tujuan kegiatan tersebut adalah memotivasi, menginspirasi, dan mengedukasi anak-anak di desa. “Dengan adanya Ekspedisi Merah Putih ini harapannya kita bisa berbagi kebahagiaan, pengetahuan, dan keceriaan dengan anak-anak di desa ini,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya