SOLOPOS.COM - Victoria Beckham/Reuters

Harianjogja.com, LONDON-Selebritas Victoria Beckham memang dikenal sebagai seorang filantropi.

Salah satu aksi teranyar yang dilakukan mantan personel Spice Girls ini adalah melelang 600 baju, termasuk evening dress ikonik miliknya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Hasil pelelangan tersebut digunakan untuk menyumbang para ibu penyandang HIV di daerah Sahara, Afrika.

Salah satu gaun yang akan dilelang istri David Beckham ini adalah gaun putih rancangan Dolce and Gabbana yang dikenakannya saat MTV Video Music Awards 2003.

Dana yang diproleh dari lelang tidak hanya untuk menyokong para ibu penyandang HIV, tetapi sebagai modal usaha perempuan penyandang HIV di daerah tersebut.

Pemilik Mothers2mothers (m2m) Mitch Besser, organisasi penerima dana Beckham, menyatakan selama ini telah membantu kurang lebih 1,2 juta ibu sejak mereka berdiri.

“Dengan bantuan dana itu kami ingin merangkul lebih banyak ibu penyandang HIV agar bisa menjaga anak-anaknya,” ujarnya seperti dilansir Reuters, Rabu (6/8/2014).

UNAIDS mencatat pengidap HIV di daerah Sahara pada 2013 sebanyak 24,7 juta. Dari jumlah tersebut, 58% pengidap HIV adalah perempuan, di mana 85% merupakan perempuan dalam keadaan hamil.

Setiap tahun m2m memproyeksikan anggaran sekitar US$20 juta untuk membantu para penyandang HIV.

Dua pertiga dana organisasi tersebut berasal dari President’s Emergency Plan for AIDS Relief (PEPFAR), sebuah program untuk menanggulangi AIDS dari mantan Presiden Amerika Serikat George W. Bush.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya