SOLOPOS.COM - Sejumlah anggota polisi lalu lintas berada di samping mobil pick up bernopol B 2625 XCU, yang terlibat kecelakaan dengan truk bernopol P 8568 UL, di Jalan Raya Curah Tulis, Kecamatan Tongas, Probolinggo, Jatim, Sabtu (28/12/2013). Kecelakaan lalu lintas tersebut mengakibatkan korban meninggal dunia 18 orang. (JIBI/Solopos/Antara/Adhitya Hendra)

Solopos.com, PROBOLINGGO– Kecelakaan maut Probolinggo menewaskan 18 orang. Laka maut terjadi antara truk gandeng versus mobil pikap, Sabtu (28/12/2013) sore. Korban tewas sebagian besar rombongan pelayat di mobil pikap. Versi polisi, penyebab tabrakan maut antara mobil pickup rombongan pelayat dengan truk gandeng muat tapioka di Tongas, Probolinggo, diduga mobil rombongan pelayat melaju kencang dan menyalip dengan memakan marka jalan.

Kecelakaan itu mengakibatkan 18 dari 29 penumpang pick up Mitsubishi T 120 SS warna hitam tewas, dan sisanya mengalami luka-luka. Sedangkan korban dari truk gandeng dua orang yakni, sopir dan kernet.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Ada dua kendaraan yang hendak disalip mobil pickup ini, tapi dari arah berlawanan melaju truk,” kata Wakapolresta Probolinggo Kompol Mustofa kepada detikcom di RSUD Tongas, Sabtu (28/12/2013).

Mantan Kapolsek Tegalsari Polrestabes Surabaya ini mengatakan, dengan kondisi jarak yang sudah dekat pickup yang melaju dari arah timur ke barat dengan kecepatan tinggi, sehingga tabrakan tak terhindarkan dengan truk yang melaju dari arah barat ke timur.

Puluhan penumpang yang berada dibak pickup terpelanting membentur aspal dan mengakibatkan 15 orang tewas seketika, sedangkan 3 orang korban lainnya tewas saat di RSUD Tongas.

“Kita akan menyelidiki lebih lanjut penyebab kecelakaan ini,” tandas mantan Kapolsek Asemrowo Polres Pelabuhan Tanjung Perak ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya