SOLOPOS.COM - Ilustrasi kecelakaan lalu lintas. (JIBI/Solopos/Dok.)

Kecelakaan Klaten terjadi di Wangen.

Solopos.com, KLATEN – Seorang anak baru gede (ABG) asal Karanggondang, Ngabeyan, Karanganom, menjadi korban tabrak lari di Jl. Delanggu-Cokro, tepatnya di Wangen, Sabtu (9/7/2016). Beruntung, korban tabrak lari bernama Bayu tersebut hanya mengalami luka ringan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, kecelakaan lalu lintas itu bermula saat Bayu mengendarai sepeda motor Suzuki Smash berpelat nomor AD 6263 SC dari arah timur ke barat.

Saat melintas di depan PT Tirta Investama Wangen, pengendara sepeda motor lainnya menyalip dari arah belakang. Sewaktu mendahului tersebut, sepeda motor jenis bebek yang dikendarai orang tak dikenal itu menyenggol sepeda motor Bayu. Alhasil, Bayu tersungkur ke jalan.

“Untungnya, Bayu tak mengalami luka parah. Dia hanya mengalami luka lecet di bagian kaki dan tangan. Bayu langsung dilarikan ke rumah sakit (RS) PKU Muhammadiyah Delanggu. Di sana hanya menjalani rawat jalan,” kata Kapolsek Polanharjo, AKP Muhammad Ismail, mewakili Kapolres Klaten, AKBP Faizal, saat ditemui wartawan di kantornya, Sabtu.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya