SOLOPOS.COM - ilustrasi (google img)

Kecelakaan Boyolali, bus Raya terguling karena tak kuat menanjak.

Solopos.com, BOYOLALI — Bus Raya mengalami kecelakaan tunggal di jalan raya Solo-Semarang wilayah Kecamatan Ampel, Boyolali, Kamis (30/3/2017). Akibat kecelakaan itu, sejumlah penumpang mengalami luka-luka.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Kanitlaka Satlantas Polres Boyolali, Ipda Sukirdi, mengatakan kecelakaan tersebut diduga karena bus tak kuat melewati jalur menanjak di Ampel. Bus banting setir ke luar badan jalan hingga oleng dan terguling.

“Penumpang selamat semua. Hanya sejumlah penumpang luka luka. Laporan baru masuk sore tadi sekitar pukul 16.00 WIB,” ujarnya saat dihubungi Solopos.com, Kamis.

Sejumlah penumpang yang mengalami luka-luka langsung dilarikan ke sejumlah rumah sakit, ada yang di Klaten, Solo, dan Boyolali. Sukirdi belum bisa memastikan siapa saja penumpang yang terluka karena masih menunggu laporan lengkapnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya