SOLOPOS.COM - Petugas memadamkan api di semak belukar kompleks Kantor Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS) di Pabelan, Kartasura, Sukoharjo, Sabtu (16/9/2017). (Istimewa)

Kebakaran terjadi di  semak belukar kompleks Kantor BBWSBS, Pabelan, Kartasura.

Solopos.com, SUKOHARJO — Semak belukar di dalam kompleks Kantor Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS) di Pabelan, Kartasura, Sukoharjo, terbakar pada Sabtu (16/9/2017).

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Tak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian itu. Namun, kebakaran tersebut sempat menarik perhatian warga yang melintas di dekat tempat kejadian.

Ekspedisi Mudik 2024

“Kebetulan kebakaran alang-alang itu terlihat dari jalan sehingga banyak yang melihat. Saya tadi juga hanya kebetulan lewat di dekat lokasi kejadian sehingga sempat menonton sesaat,” ujar Haris, warga Gawok, Sukoharjo, ketika ditemui wartawan di lokasi.

Kebakaran yang menghanguskan semak belukar di belakang kompleks perkantoran BBWSBS tersebut cepat merembet akibat banyaknya semak belukar kering selama musim kemarau.

Api segera bisa dipadamkan petugas pemadam kebakaran. Selain karena lokasinya mudah dijangkau mobil pemadam kebakaran, petugas juga sigap memanfaatkan peralatan.

Sementara itu, Kabid Pemadam Kebakaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sukoharjo, Margono, mengatakan kebakaran diduga karena ada pembakaran sampah di dekat lokasi kejadian. “Kebakaran alang alang ini terjadi di lahan kosong. Dugaan sementara kebakaran terjadi akibat pembakaran sampah di dekat tempat kejadian,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya