SOLOPOS.COM - Ilustrasi Corona (Solopos/Whisnupaksa)

Solopos.com, GROBOGAN – Jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, mencapai 263 orang. Jumlah pasien terkonfirmasi positif terpapar Covid-19 terbanyak berada di Kecamatan Purwodadi, yakni 49 orang.

Informasi yang dihimpun Semarangpos.com,  Kamis (30/7/2020) menyebutkan, hingga pagi ini jumlah pasien terjangkit Covid-19 di Kecamatan Purwodadi yang semula 46 bertambah 3 menjadi 49 orang.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Pada Rabu ada tambahan lima kasus baru Covid-19 dari tiga kecamatan. Tiga kasus berasal dari Kecamatan Purwodadi,” jelas Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan  Covid-19 Grobogan Endang Sulistyoningsih.

Dukun Cabuli Pasien di Bondowoso, Masukkan Telur ke Kemaluan untuk Obati Sakit Mag 

Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 dari Kecamatan Purwodadi, tuan W, 49, Ny OSW, 35, dan bayi berusia 10 bulan.  Mereka saat ini menjalani perawatan di RS Ki Ageng Selo, Kecamatan Wirosari.

Kemudian dua pasien positif lainnya, yakni Ny K, 61, dari Kecamatan Geyer, dirawat di RS Ki Ageng Selo, Kecamatan Wirosari. Satu pasien terkonfirmasi positif Covid-19 lainnya, tuan S, 44, dari Kecamatan Toroh, dirawat di RS Islam Purwodadi.

“Kelima kasus baru ini sebelumnya berstatus suspek [PDP] di rumah sakit. Untuk riwayat penularannya masih kita telusuri,” ujar Endang.

Pilkada Sragen 2020: Sukarelawan Sukiman-Iriyanto Berharap Dukungan PKS & Gerindra 

Perincian

Selain tambahan kasus baru, pada Rabu kemarin juga ada satu pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19. Yakni Esni Astuti, 41, dari Desa Lekok, Kecamatan Penawangan, Grobogan. Sehingga dengan adanya penambahan tersebut total kasus positif Covid-19 di Grobogan ada 263 orang. Perinciannya, 21 orang meninggal, 115 sembuh, dan 127 orang masih dirawat.

Kasus positif Covid-19 Grobogan terbanyak saat ini dari Kecamatan Purwodadi ini totalnya ada 49 kasus. Kemudian disusul Kecamatan Toroh, 38 kasus, Tegowanu, 29 kasus, Penawangan, 22 kasus, dan Gubug,  22 kasus.

Selanjutnya Kecamatan Karangrayung, 17 kasus, Tawangharjo, 16 kasus, Godong, 13 kasus, dan Grobogan, 11 kasus. Kemudian Tanggungharjo, 9 kasus, Pulokulon, 8 kasus, Brati, 8 kasus. Lalu Kecamatan Wirosari, 6 kasus, Geyer, 6 kasus, Ngaringan, 4 kasus, Kedungjati, 3 kasus, Kradenan, 1 kasus, dan Gabus, 1 kasus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya