SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

BANTUL—Jajaran Polsek Sewon berniat memanggil juru parkir kantor Bank BCA, Jl. Brigjen Katamso, Jogja terkait kasus pecah kaca mobil yang menimpa juragan ikan asal warga Panjangrejo, Pundong, Bagyo Harsono, 44.

Rabu (15/2) lalu, uang tunai Rp50 juta milik Bagyo amblas disikat kawanan pencuri spesialis modus pecah kaca mobil. Siang itu, mobil pikap bernopol AB 9245 WB milik Bagyo diparkir di depan kantor BRI cabang Sewon, Jl. Parangtritis Km5, Panggungharjo.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Saat melapor di Mapolsek Sewon seusai kejadian, Bagyo menuturkan dirinya mampir ke kantor BRI cabang Sewon sepulang dari mengambil uang di Kantor Bank BCA, Jl.Brigjen Katamso, Jogja. Salah satu sumber Harian Jogja yang juga keponakan korban mengungkapkan adanya kecurigaan pada tukang parkir di Kantor Bank BCA.

“Saat itu, om saya [korban] sempat ditanyai si juru parkir itu. Mobilnya ditaruh di mana bos?” ujar sumber yang enggan disebut namanya itu. Senada diutarakan Kanit Reskrim Polsek Sewon, AKP Joko Wuryatmoko, Jum’at (17/2).

Berdasarkan keterangan korban, ungkap Joko, juru parkir yang belum diketahui identitasnya itu sempat menanyakan, “Mau parkir sebelah mana, Pak?” kata Joko menirukan pernyataan korban. Adapun dari hasil pemeriksaan tim unit identifikasi Polres Bantul, diduga kuat kawanan pelaku telah menggembosi ban belakang kiri mobil saat di parkir di kantor Bank BCA tersebut.

“Nanti dia [juru parkir kantor Bank BCA] akan kami panggil juga untuk dimintai keterangan,” tegas Joko. Selain akan memanggil juru parkir (jukir) yang bersangkutan, anggota Unit Reskrim Polsek Sewon kini masih terus mendalami hasil rekaman CCTV yang terpasang di luar kantor Bank BRI cabang Sewon.

Dalam rekaman CCTV, tampak tiga pelaku [bukan dua seperti yang diberitakan sebelumnya] yang mengendarai dua sepeda motor. Salah satu pelaku yang turun dari boncengan langsung menyebrang jalan dan menempelkan tubuhnya pada bodi mobil sebelah kiri.

Seusai memecah kaca dan mengambil uang tunai di belakang jok kiri, pelaku tersebut langsung dihampiri rekannya dan langsung tancap gas. “Diduga, pelakunya lebih dari tiga orang. Ada yang bertugas mengawasi maupun sebagai eksekutor,” pungkas Joko.(Harian Jogja/Dinda Leo Listy)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya