SOLOPOS.COM - Anggota Senkom Solo mengikuti pelatihan tracing di Kelurahan Manahan pada Senin (26/6/2021) siang. (Ichsan Kholif Rahman)

Solopos.com, SOLO — Sat Binmas Polresta Solo menggandeng organisasi masyarakat atau ormas Senkom Mitra Polri Kota Solo untuk menjadi tracer sukarelawan. Para sukarelawan bertugas mendata para warga yang kontak erat dengan pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

Kapolresta Solo, Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak, melalui Kasat Binmas Polresta Solo, Kompol Febriyani Aer, di sela-sela pelatihan tracer di Kelurahan Manahan, Senin (26/6/2021) menyampaikan para tracer mengikuti pelatihan oleh Dinas Kesehatan Kota Solo.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga: Pegawai Terpapar Covid-19, Kantor Kelurahan Kauman dan Karangasem Solo Tutup

Ekspedisi Mudik 2024

Dalam pelatihan itu, pemateri menyampaikan teknis-teknis tracing seperti metode wawancara. Hal itu agar petugas tracer juga tetap aman dalam menjalankan tugasnya.

“Sebelum bertugas pelatihan ini sangat diperlukan. Mereka bakal jadi garda depan dalam pendeteksian dini. Pembentukan ini merujuk perintah Mabes Polri untuk membantu pemerintah dalam pendeteksian,” papar dia.

Sebagai awal, tenaga sukarelawan berasal dari ormas Senkom Mitra Polri Kota Solo. Para anggota Senkom seluruhnya juga telah divaksin.

"Selama ini, petugas tracing hanya dari Bhabinkamtibmas. Padahal wilayah tugasnya luas, sehingga perlu tambahan personel. Ada sekitar 200 orang dibagi ke seluruh kelurahan,” papar dia.

Baca Juga: Perkebunan Serat Terbaik Era Hindia-Belanda Di Wonogiri Bisa Hidup Kembali? Ini Kata Dispertan

Ketua Senkom Mitra Polri Kota Solo, Kevin Fabiano, mengatakan seluruh anggota bakal langsung bertugas di lapangan setelah pelatihan. “Setelah ini kami akan berkoordinasi dengan DKK agar bisa mengakses siapa yang terpapar serta sejauh apa teknis tracingnya,” papar Kevin.

Ia memastikan seluruh anggota Senkom merata di setiap wilayah. Petugas Senkom langsung berkoordinasi dengan DKK termasuk hasil tracing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya