SOLOPOS.COM - Lelayu eyang dari Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati yang meninggal dunia. (istimewa)

Solopos.com, SRAGEN -- Kabar duka datang dari keluarga besar Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati. Eyang putri dari Bupati Sragen yakni Hj. Semi Binti Soirejo meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RS Amal Sehat, Selasa (2/3/2021), pukul 12.10 WIB.

Almarhumah mengembuskan napas terakhirnya pada usia 87 tahun. Jenazah dimakamkan permakaman umum Dukuh Gembong, Desa Saradan, pada Selasa malam pukul 20.00 WIB. Jenazah diberangkatkan dari rumah duka di Dukuh Kalibening, RT 27/RW 10, Kelurahan Kroyo, Kecamatan Karangmalang, Sragen.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Dapat Insentif PPnBM Harga Toyota Vios Turun hingga Rp65 Juta, Bagaimana dengan Model Lain?

Almarhumah meninggalkan enam anak. Salah satunya adalah Untung Wiyono Sukarno yang pernah dua kali menjabat Bupati Sragen periode 2006-2011 dan 2006-2011. Almarhum meninggalkan 17 cucu, 31 buyut dan 3 cicit.

Beberapa cucunya juga terjun di kancah politik seperti Kusdinar Untung Yuni Sukowati yang menjabat Bupati Sragen periode 2016-2021 dan 2021-2024, Untung Wibowo Sukowati yang menjadi anggota DPRD Jateng dan istrinya Wulan Purnamasari yang menjadi anggota DPRD Sragen.

Baca Juga: Petani dan Ibu-Ibu di Wonoboyo Klaten Cuma Butuh 1 Jam Olah Sampah Jadi Kompos

Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati, mengenang sosok sang eyang yang kerap mendoakannya.

“Mbah Putri selalu menangis kalau di-sowani cucu. Beliau selalu mendoakan, “Kowe dadi wong sing pinunjul [Kamu jadi orang juara atau lebih dari yang lain]. Dadi pemimpin sing apik [jadi pemimpin yang baik],” tutur Bupati kepada Solopos.com.

Baca Juga: Selain Hentikan Tiktok Cash dan Snack Video, Satgas Waspada Investasi Juga Lakukan Ini 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya