SOLOPOS.COM - Jenang saren alias bubur rempah khas Solo yang mulai langka. (Cookpad.com)

Solopos.com, SOLO – Jenang saren merupakan salah satu kuliner tradisional yang dikenal di beberapa daerah di Jawa Tengah, salah satunya Solo, yang mulai langka. Makanan ini juga dikenal dengan istilah jenang rempah karena dibuat dari beberapa bahan campuran.

Jenang saren memiliki warna hitam pekat yang disajikan dengan santan. Adapun bahan utama pembuatan jenang ini adalah tepung ketan, gula jawa, dan sekam padi alias merang.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Warna hitam pekat itulah yang membuat penganan satu ini disebut dengan nama jenang saren. Selain rasa manis dan gurih dari perpaduan santan serta gula jawa, makanan ini memiliki rasa agak pahit dan hangat.

Baca juga: Bukan Sega Berkat, Kuliner Khas Sragen Ini Bernama Sega Plontang

Rasa pahit dihasilkan dari jahe dan cengkih yang menjadi bahan campuran jenang saren. Meski demikian, rasanya tetap lezat dan berkhasiat untuk kesehatan.

Jenang saren menjadi makanan yang sangat sulit ditemukan di Kota Solo. Bahkan saat ini tidak banyak orang yang mengetahui makanan ini.

Itulah sebabnya penulis buku Kuliner Tradisional Solo yang Mulai Langka, Dawud Achroni, memasukkan jenang saren dalam salah satu pembahasannya. Salah satu hal yang diduga membuat makanan ini tidak banyak dijajakan adalah menjamurnya aneka kudapan modern yang membuat kuliner tradisional tersisih.

Baca juga:  5 Fakta Tragedi Minimarket Berdarah di Gawanan Colomadu

Berikut resep jenang saren khas Solo:

500 gram tepung ketan

1 liter air

50 gram abu merang diayak halus

300 gram gula jawa

4 cm jahe dimemarkan

5 butir cengkih

500 ml santan dari 1 butir kelapa

1 sdt garam

2 lembar daun pandan

Baca juga: Varian Baru Virus Corona Inggris Lebih Mematikan, Simak Faktanya!

Cara membuat

-Campur tepung ketan dengan setengah bagian air

-Masukkan abu merang dalam sisa air, saring, buang ampasnya

-Didihkan air saringan abu merang bersama gula jawa, jahe, dan cengkih

-Masukkan adonan tepung ketat ke dalam air merang sambil diaduk

-Setelah matang, angkat jenang, letakkan di dalam wadah yang dialasi daun pisang, sisihkan



-Rebus santan, garam, dan daun pandang sampai mendidih

-Sajikan jenang saren dengan santan di dalam mangkuk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya