SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Agnieszka Radwanska. dokJIBI/SOLOPOS/Bisnis Indonesia

SYDNEY – Petenis ranking empat dunia, Agnieszka Radwanska, akan mengabaikan setiap kelelahan yang berasal dari panasnya terik matahari. Dengan begitu, ia yakin bakal tampil bersinar pada Australia Open di Melbourne, 14 Januari mendatang.

Promosi Pemilu 1955 Dianggap Paling Demokratis, Tentara dan Polisi Punya Partai Politik

Radwanska yang menempati urutan teratas pada Sydney International, datang ke Australia Open dengan kepercayaan diri tinggi. Ini tak terlepas dari hasil memuaskan yang dicapainya pada turnamen Auckland.

“Sebenarnya saya tak bisa membayangkan awal yang lebih baik di tahun ini,” ujar petenis 23 tahun itu di Reuters, Senin (7/1/2013).

“Itu adalah penampilan kali pertamaku di Auckland, jadi saya punya beberapa pertandingan bagus dan persiapan yang baik sebelum ke sini dan menghadapi Australia Open,” imbuhnya.

“Saya telah menjalani lima pertandingan, di mana itu tergolong banyak. Selalu baik memiliki banyak pertandingan di awal tahun,” tambah petenis Polandia ini.

Sebagai unggulan teratas, Radwanska akan mendapat bye pada salah satu seri grand slam awal tahun itu. Runner up Wimbledon 2012 ini akan langsung melaju ke babak dua.

Dalam debutnya itu, Radwanska akan dihadapkan dengan petenis veteran, Kimiko Date-Krum, Selasa (15/1/2013). Dari catatan statistik, petenis asal Jepang itu memang bukan lawan sepadan bagi Radwanska.

Meski demikian, yang menjadi masalah bagi Radwanska adalah cuaca panas saat digelarnya laga itu. Suhu udara yang mencapai 40 derajat celcius akan menjadi penghalang bagi penampilan Radwanska.

“Besok akan menjadi sangat, sangat panas di sini. Jadi saya rasa itu juga akan menjadi pemanasan yang bagus untuk di Melbourne,” beber Radwanska.

“Saya rasa itu akan menjadi tantangan bagi setiap orang. Setiap orang akan mendapat kondisi yang sama. Jadi Anda harus bermain dan bersiap,” tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya