SOLOPOS.COM - Kiper Manchester City, Joe Hart. DokJIBI/Solopos/Reuters

Joe Hart. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

LONDON – Kiper Manchester City, Joe Hart, yakin timnya akan menyudahi kutukan atas Arsenal. Kiper nomor satu Inggris ini optimistis City mampu menyudahi rekor tak pernah menang atas Arsenal sejak 37 tahun silam di kancah Liga Premier.

Promosi Skuad Sinyo Aliandoe Terbaik, Nyaris Berjumpa Maradona di Piala Dunia 1986

City akan menjamu Arsenal pada laga lanjutan Liga Premier di Emirates Stadium, Minggu (13/1/2013) malam.

Bagi City, meraih kemenangan atas Meriam London sangatlah penting. Maklum, meski berstatus sebagai juara bertahan, Citizen belum pernah sekalipun meraih kemenangan atas Arsenal sejak 1975 di kancah Liga Premier, baik laga kandang maupun tandang.

Namun kali ini ceritanya akan berbeda. City butuh tambahan poin penuh untuk terus menempel rival sekotanya, Manchester United, di posisi teratas.

Situasi inilah yang membuat Hart, yakin timnya akan mengesampingkan fobia terhadap Arsenal. The Eastlands harus mengakhiri kesialannya atas Gudang Senjata London.

“Memang kami belum pernah mencetak gol sejak 2007 [di Emirates Stadium], di mana ini tak pernah besar saat Anda mencoba meraih kemenangan,” tutur Hart dilansir Metro.co.uk.

“Kami merasa bisa berada di mana saja dan menang, tapi sayangnya hal itu tak pernah terjadi. Namun ini bukanlah suatu tempat di mana Anda berjalan melalui pintu dan seperti merasa,”oh tidak, kami di sini lagi. Kami akan kalah,” imbuhnya.

City saat ini tertinggal tujuh pion dari United dalam klasemen sementara. Dan Hart mengaku hasil akhir atas Arsenal akan sangat berpengaruh pada kans timnya mengkudeta United.

“Itu memang sulit, namun kami harus terus berjuang melaluinya dan tetap berfikir positif,” imbuhnya.

Musim lalu, perjalanan City ke markas The Gunners dinodai dengan insiden kartu merah yang diterima Mario Balotelli. Kini, striker Italia itu bakal menjadi sorotan kembali setelah mengubah warna rambutnya menjadi warna emas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya