SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Siaran langsung pertandingan sepak bola tengah pekan ini akan menampilkan duel emosinal bagi para pendukung Manchester United. Pasalnya manajer klub berjuluk Setan Merah, David Moyes, bakal melakoni duel reuni kontra mantan klubnya, Everton.

Laga yang bakal berlangsung di Stadion Old Trafford, Manchester itu sekiranya akan disiarkan langsung oleh Bein Sport 3, mulai pukul 02.30 pagi WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Selain akan menguras emosi duel ini juga akan menyajikan pertarungan sengit antara dua kubu. United bertekad meraih poin penuh guna mendongkrak posisinya ke papan atas klasemen Liga Premier. Saat ini, United menempati urutan kedelapan, dengan torehan 22 poin.

Sementara, bagi Everton laga ini sebagai pertaruhan guna menghapus kutukan tak pernah menang di kandang United, selama 21 tahun terakhir.

Selain laga United kontra Everton, tengah pekan ini juga menyajikan pertarungan antara pemuncak klasemen Arsenal dengan tim promosi, Hull City.

Berikut Jadwal Siaran Langsung Sepak Bola Tengah Pekan, Rabu-Kamis (4-5/12/2013) WIB :
Hari, tanggal     Pukul     Kompetisi     Partai     Stasiun TV
Rabu, 4/12/2013     22:55     Coppa Italia     Chievo vs Reggina     beIN Sport 1
Kamis, 5/12/2013     02:15     Liga Premier     Manchester United vs Everton     beIN Sport 3
Kamis, 5/1/2013     02:30     DFB Pokal     Augsburg vs Bayern Munich     RCTI
Kamis, 5/12/2013     02:40     Liga Premier     Liverpool vs Norwich City     beIN Sport 1
Kamis, 5/12/2013     02:40     Liga Premier     Sunderland vs Chelsea     beIN Sport 2
Kamis, 5/12/2013     02:45     Liga Premier     Arsenal vs Hull City     Nex Entertainment

Sumber : Berbagai sumber/JIBI/Solopos/yud

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya