SOLOPOS.COM - Mayjen TNI Maruli Simanjuntak. (Istimewa/Dok Maruli Simanjuntak)

Solopos.com, SOLO — Mayjen TNI Maruli Simanjuntak terpilih menjadi Ketua Umum Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) periode 2021-2026. Mantan Danrem 074/Warastratama Solo itu berkomitmen membawa kebangkitan Judo di Indonesia hingga ke dunia Internasional.

Maruli terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Nasional ke-19 terbatas di Gedung KONI Pusat Jakarta.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam keterangan tertulis yang diterima Solopos.com, Sabtu (4/9/2021), Maruli yang kini jadi Pangdam IX/Udayana itu dilantik sebagai Ketua Umum PJSI pada pekan lalu. Maruli Simanjuntak mengaku telah menyusun poin-poin yang akan ia lakukan selama kepemimipinannya.

Langkah awal yakni merombak kepengurusan di Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PB PJSI). Hal itu dikarenakan kepengurusan judo tidak maksimal sehingga prestasi judo Indonesia belum memuaskan.

Baca Juga: Konvoi Knalpot Brong Masuk Solo Dini Hari, 30 Sepeda Motor Disita Polisi

“Saya tidak ingin terburu-buru, saya ingin membawa yang terbaik untuk membangun judo Indonesia,” papar mantan komandan Paspampres itu.

Maruli mengaku menerima informasi banyak pengurus yang melenceng. Hal itu membuat para atlet tidak maksimal dalam berlatih maupun bertanding. Ia meyakini jika kepengurusan benar hasilnya judo Indonesia bisa berprestasi.

“Saat ini yang diperlukan adalah komitmen untuk menjalankan semua aturan. Jalankan dengan sebaik-baiknya. Karena kalau tidak dikerjakan sanksinya sudah cukup jelas, bila ditemukan bisa dipidanakan,” kata dia.

Ia berharap dalam kepemimpinannya judo Indonesia dapat berjaya seperti 1990-an. Saat itu para atlet judo Indonesia tampil dalam ajang Olimpiade.

Baca Juga: Menko PMK Ungkap Alasan PPKM Solo Bertahan Lama di Level Tertinggi

Sebagai informasi, Mayjen Maruli saat masih berpangkat Lettu berhasil menjuarai Judo Military Asean Philipina pada 1997 yang diikuti tujuh negara. Ia tampil di kelas 71 kilogram. Kejuaraan digelar di Padepokan Pencak Silat TMII, Jakarta.

Maruli mengungguli atlet Thailand dan atlet Indonesia di posisi ketiga. Lalu, Maruli berhasil menjuarai kelas bebas dan membawa pulang trofi pemain terbaik pada Kejuaraan Judo Military Asean Philipina tahun 1997.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya