SOLOPOS.COM - Penampilan timnas putri Indonesia saat menghadapi Australia di Piala Asia Putri 2022. (Antara)

Solopos.com, JAKARTA — Performa Timnas putri Indonesia di kancah Piala Asia Putri 2022 rupanya tak kunjung membaik. Setelah pada laga debut dihancurkan Australia 18 gol tanpa balas, kali ini timnas putri Indonesia takluk dari Thailand dengan skor 0-4 dalam laga yang berlangsung di Mumbai, India, Senin (24/1/2022) malam.

Dalam laga itu, pemain Thailand, Kanyanat Chetthabut tampil gemilang dengan melesakkan hattrick. Sedangkan satu gol Thailand lainnya diciptakan Irravadee Makris.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kekalahan ini pun membuat Indonesia kian terbenam di dasar klasemen Grup B. Ini merupakan kekalahan kedua yang diderita Zahra Muzdalifah dan kolega selama penampilan di Piala Asia Putri 2022. Dua kekalahan telak ini juga mmebuat peluang Indonesia lolos dari fase grup semakin tertutup.

Baca juga: Walah! Timnas Putri Indonesia Dibantai Australia 0-18

Dalam laga ini, Pelatih timnas putri Indonesia, Rudy Eka Priyambada, untuk kali pertama memainkan Shalika Aurelia, yang berstatus sebagai bek klub Roma Calcio Femminile dari Liga Serie B putri Italia, sejak menit awal. Sementara, Zahra Muzdalifah yang menjadi andalan Indonesia di lini depan tampil dari bangku cadangan.

Sementara itu, dari kubu Thailand, pelatih asal Jepang, Miyo Okamoto, menurunkan skuat terbaiknya. Ia memainkan pemain Taneekarn Dangda, yang bermain untuk klub Swedia Ostersunds DFF.

Dengan komposisi skuad seperti itu, Thailand praktis tampil menekan sejak peluit babak pertama dibunyikan. Sempat bertahan karena solidnya lini belakang yang dikawal Vivi Oktavia, Shalika Aurelia dan kiper Fani, Indonesia akhirnya kebobolan pada menit ke-27 melalui sepakan Kanyanat Chetthabut.

Kanyanat menggandakan kedudukan sembilan menit kemudian setelah memanfaatkan umpan Taneekarn Dangda. Skor 2-0 bertahan sampai masa jeda.

Baca juga: Laga Perdana Piala Asia 2022: Timnas Putri Indonesia Tantang Australia

Usai turun minum, Thailand sama tidak menurunkan tempo serangan hingga membuahkan gol ketiga melalui tendangan keras Kanyanat di luar kotak penalti pada menit ke-71. Thailand mengunci kemenangan 4-0 lewat gol Irravadee Makris pada menit ke-76.

Berikutnya Indonesia akan melawan Filipina pada Kamis (27/1) di Pune, India, pukul 21.00 WIB.

Sementara itu, pada Grup B lainnya, Australia sukses mengunci tiket ke babak berikutnya setelah mengandaskan perlawanan Filipina dengan skor 4-0. Thailand saat ini menempati urutan kedua klasemen Grup B, dengan tiga poin. Sementara, Filipina berada di urutan ketiga, juga dengan tiga poin.

Filipina berpeluang menyusul Australia lolos ke babak berikutnya jika mampu mengandaskan perlawanan Indonesia dengan skor telak. Di sisi lain, Thailand kalah dari Australia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya