SOLOPOS.COM - Jacksen F Tiago (kiri) berfoto bersama pemain esport Persis Solo, Rizal Danyarta (kanan) saat pertandingan Derbi Mataram antara Persis Solo melawan PSIM Jogja di Stadion Manahan pada Senin (15/11/2021) malam. (Istimewa/Dok Rizal Danyarta)

Solopos.com, SOLO – Jacksen Ferreira Tiago resmi mundur dari kursi kepelatihan Persipura Jayapura terhitung pada Jumat (18/11/2021). Mundurnya Jacksen dari Persipura Jayapura semakin menguatkan kabar bahwa Jacksen segera merapat ke Persis Solo menggantikan Eko Purdjianto.

Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano, mengatakan manajemen telah bersepakat dengan Jacksen Tiago untuk mengakhiri kerjasama secara baik-baik. Jacksen telah menyampaikan permohonan maaf dan terima kasih.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Benhur pun menyampaikan terima kasih banyak atas kerjasama yang dibangun selama ini antara Jacksen dengan Persipura. Menurutnya, perpisahan ini tidak akan memutus tali silaturahmi yang sudah terjalin.

Baca Juga: Dinyatakan Kalah WO dari Persis Solo, PSG Pati Gagal Lolos ke 8 Besar

“Kami berharap Coach Jacksen bisa sukses dalam pekerjaannya nanti, di mana saja tempat berada semoga Coach Jacksen tidak melupakan kita. Tidak menutup kemungkinan suatu saat bisa bertemu dan bekerjasama lagi. Berikut juga dengan Coach Breno Araujo, terima kasih banyak kami sampaikan atas dedikasi dan kerjasamanya selama bersama tim Persipura Jayapura,” kata dia dalam pernyataan resmi Persipura Jayapura pada Jumat (19/11/2021) malam.

Benhur menambahkan untuk sementara tim akan diarahkan secara teknis oleh Tim Pelatih yang ada. Ia memastikan segera mencari pelatih kepala yang baru dalam waktu dekat.

“Selain pengalaman, lisensi juga menjadi pertimbangan penting karena ada regulasi yang mengatur itu. Seluruh pemain sudah bertemu dengan manajer sekaligus membahas keputusan dan perubahan, rapat manajer, ofisial, tim pelatih dan seluruh pemain sudah dilakukan, dan seluruh tim sudah bersepakat untuk bekerja lebih keras dengan semangat yang baru,” kata dia.

Ia meminta dukungan dari semua pihak untuk membawa Persipura Jayapura lolos dari zona degradasi.

Sementara itu hengkangnya Jacksen semakin menguatkan kabar bahwa Jacksen akan menggantikan pelatih Persis Solo, Eko Purdjianto. Jacksen terlihat berada di tribune tamu undangan dalam Derbi Mataram antara Persis Solo melawan PSIM Jogja pada Senin (15/11/2021) lalu.

Baca Juga: Banding Ditolak, Begini Respons Manajemen PSG Pati

Nama Jacksen Tiago pun dikaitkan bakal memimpin skuat Laskar Sambernyawa menggantikan Eko Purdjianto. Akun media sosial Jacksen pun telah mengikuti akun media sosial milik Bos Persis Solo, Kevin Nugroho.

Pemain Esport Persis Solo, Rizal Danyarta, yang merupakan tamu undangan Persis solo pun mengonfirmasi Jacksen Tiago menyaksikan laga derbi. “Iya Jacksen berada di tribun menyaksikan laga Persis Solo,” kata Rizal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya