SOLOPOS.COM - Situasi Gedung Wanita Karanganyar yang menjadi tempat isolasi terpusat, Rabu (18/8/2021). (Solopos-Candra Mantovani)

Solopos.com, KARANGANYAR – Satgas Covid-19 Karanganyar memutuskan untuk memusatkan tempat isolasi terpusat hanya di Gedung Wanita Karanganyar Rabu (1/9/2021). Dua gedung lainnya di Kecamatan Kerjo dan Karangpandan nantinya akan difungsikan untuk kegiatan produktif lainnya.

Sekretaris Satgas Covid-19 Karanganyar, Bagus Darmadi, mengatakan kebijakan tersebut merupakan arahan dari Bupati Karanganyar, Juliyatmono. Penerapan tersebut menurutnya juga akan diterapkan secara bertahap menunggu pasien yang saat ini diisolasi di BLK Karangpandan dan bekas gedung sekolah di Kerjo selesai menjalani isolasi.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Asyik! Pemerintah Batalkan Rencana Pajak Sembako

“Untuk saat ini kan kasusnya semakin berkurang. Jadi lebih baik dipusatkan isolasinya di satu tempat saja. Tempat lain nanti bisa digunakan untuk kegiatan lainnya. Soalnya penanganan Covid-19 itu prioritas, tapi kegiatan lain juga harus berjalan. Kami mencoba untuk bisa menjalankan itu semua dengan aman,” terang dia kepada Solopos.com, Rabu (1/9/2021).

Pria yang sekaligus menjabat sebagai Kalakhar BPBD Karanganyar tersebut menjelaskan saat ini kondisi pasien yang menjalani isolasi terpusat di BLK Karangpandan hanya tersisa sembilan orang. Seluruh pasien tersebut dijadwalkan selesai menjalani isolasi pada Kamis (2/9/2021). Situasi serupa juga terjadi di tempat isoter di Kerjo yang tersisa 3 orang dan akan selesai menjalani isolasi pada Jumat (3/9/2021).

“Nanti kalau ada pasien baru di sekitar dua tempat tersebut akan kami tarik langsung ke Gedung Wanita. Nanti kami juga akan berkoordinasi dengan Dinkes Karanganyar tentang bagaimana langkah selanjutnya,” imbuh dia.

Baca Juga: PTM di Pekalongan Boleh Pakai Baju Bebas, Alasannya Seragam Sudah Tak Muat

Untuk mengakomodasi semua kebutuhan pemusatan tempat isoter, Satgas Covid-19 Karanganyar sudah melakukan langkah penambahan sarpras pendukung di Gedung Wanita Karanganyar. Sejumlah penambahan antara lain MCK sebanyak tiga ruang, penambahan nakes perempuan untuk pasien perempuan, sekat pemisah pasien laki-laki dan perempuan serta tempat tidur baru.

“Nanti untuk kebutuhan lainnya kami berupaya memenuhi semua permintaan pasien yang menjalani isolasi terpusat. Intinya nge-ladeni mereka yang menjalani isolasi. Untuk kapasitas sementara ini masih sama sekitar 100 orang. Saat ini tinggal menerapkan saja,” beber dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya