SOLOPOS.COM - Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016. (indonesiasc.com)

ISC B 2016 hanya meloloskan delapan tim ke babak 8 besar.

Semarangpos.com, SEMARANG -Turnamen Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016 telah melewati babak 16 besar. Delapan tim dipastikan tersingkir dari babak 8 besar.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tim-tim yang memastikan langkah ke Babak 8 Besar ISC B 2016 telah melalui drama, seperti PSPS Pekanbaru. Tim berjuluk Askar Bertuah itu lolos setelah mengalahkan Persekap Pasuruan melalui laga ketat dengan skor 4-3 di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai, Pekanbaru, Sabtu (12/11/2016).

Ekspedisi Mudik 2024

Kemenangan itu pun membuat PSPS lolos bersama Persekap. Di sisi lain, kemenangan PSPS membuat PSIS Semarang menelan kenyataan pahit tersingkir dari ISC B, meski pada laga yang hampir bersamaan, PSIS menang dengan skor 3-1 atas PSGC Ciamis di Stadion Jatidiri, Semarang.

Sementara itu, PSCS Cilacap juga memastikan lolos ke delapan besar dengan penuh drama setelah mengalahkan PSIM Jogja dengan skor 1-0 di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Sabtu malam.

PSCS menjadi tim terakhir yang memastikan tiket ke Babak 8 Besar ISC B 2016 sekaligus satu-satunya tim asal Jateng yang masih bertahan.

Berikut 8 tim yang memastikan lolos ke Babak 8 Besar ISC B 2016:

Grup A
PSCS Cilacap
Perssu Super Madura
Grup B
PSS Sleman
Persita Tangerang
Grup C
Martapura FC
Perserang Serang
Grup D
PSPS Pekanbaru
Persekap Pasuruan
Sumber: indonesiasc.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya