SOLOPOS.COM - Seto Nurdiyantara (JIBI/Harian Jogja/Desi Suryanto)

ISC B 2016 untuk PSS Sleman akan melawan Persita Tangerang akhir pekan ini.

Harianjogja.com, SLEMAN — Sebanyak 18 pemain PSS Sleman, bertolak ke Karawang, Jawa Barat untuk menjalani laga terakhir di paruh kedua babak 16 besar ISC B 2016, melawan Persita Tangerang. Skuat Super Elang Jawa dijadwalkan menjalani laga melawan Persita Tangerang  di Stadion Singaperbangsan, Karawang, Sabtu (12/11/2016) sore.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Meski mengincar satu poin demi mengukuhkan posisi di pemuncak klasemen Grup B, Pelatih PSS Seto Nurdiyantoro menyatakan telah meminta anak asuhnya untuk lebih berhati-hati saat berhadapan dengan Persita. Hal ini dilakukan oleh pelatih asal Kalasan dengan pertimbangan kemungkinan cedera usai laga melawan anak asuh Bambang Nurdiyansah.

Ekspedisi Mudik 2024

“Saya sudah minta kepada anak-anak untuk tampil hati-hati. Jangan sampai mereka cedera dan tidak bisa memperkuat skuat di babak 8 besar nantinya,” ujar Seto kepada Harianjogja.com, Kamis (10/11/2016).

Menurut Seto, kemungkinan cedera pemain usai laga melawan Laskar Cisadane-julukan Persita cukup tinggi. Tensi tinggi saat kedua kesebelasan bertemu, ditambah keinginan Persita membalas kekalahan 1-0 di Stadion Maguwoharjo pada putaran pertama bisa menjadi boomerang bagi skuatnya. Oleh karena itu, meski meminta tampil maksimal di laga terakhir di babak 16 besar kali ini, Seto tetap meminta pemain tidak tampil ngotot.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya