SOLOPOS.COM - Persija (Persija.co.id)

ISC A 2016 akan mempertemukan antara Persija Jakarta vs TNI, di Stadion Gelora Bung Karno, Jumat (10/6/2016) mendatang. Panpel setempat menetapkan bahwa tiket dijual pada hari H.

Harianjogja.com, JAKARTA — Persija Jakarta akan melakoni laga kandang pada pekan ke-6 ISC melawan PS TNI di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (10/6/2016) mendatang. Dalam laga tersebut, panitia pelaksana (panpel) Persija akan menerapkan sistem penjualan tiket yang berbeda.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bila pada laga kandang sebelumnya panpel Persija selalu menjual tiket secara offline di Kantor Persija dan tiket sudah bisa dibeli tiga hari jelang pertandingan, kini semuanya berubah total.

Ekspedisi Mudik 2024

“Tiket hanya akan dijual pada hari H saja,” ujar Ketua panpel Persija, Bobby Kusumahadi, Selasa (7/6/2016).

“Loket yang tersedia di GBK ada empat lokasi. Yaitu di jalan Plaza Utara, Parkir Timur, Pintu Mesjid Albina, dan Pintu KONI,” tambahnya.

Pada hari H, panpel akan melepas 40.000 lembar tiket. Pertandingan tersebut diprediksi akan menyedot ribuan The Jakmania untuk datang berbondong-bondong ke stadion.

Pasalnya, laga antara Persija kontra PS TNI merupakan laga kandang terakhir Macan Kemayoran di SUGBK. Sebab, tim kesayangan The Jakmania itu harus mencari kandang baru karena SUGBK akan direnovasi untuk persiapan ASEAN Games 2018

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya