SOLOPOS.COM - Gomes De Oliviera (Maduraunitedfc)

ISC A 2016 masih berpihak kepada Madura United.

Harianjogja.com, BANGKALAN — Pelatih Madura United Gomes De Oliviera semakin percaya diri menatap persaingan di kompetisi ISC A 2016. Selain menjaga asa timnya tetap kokoh di puncak klasemen dengan raihan 40 poin.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Tim kita memenangkan pertandingan dengan skor 4-1. Tim kita lebih produktif cetak gol. Saya semakin percaya diri apalagi pemain punya kualitas yang sangat bagus,” kata Gomes De Oliviera, dikutip dari laman resmi klub, Maduraunitedfc.com, Senin (12/9/2016)

Kerja keras, semangat tinggi, kompak, komunikasi dan saling membantu antarpemain selama ini menjadi senjata paling jitu Gomes untuk meningkatkan mental skuad asuhannya, baik di dalam maupun luar lapangan. Hasilnya pun memuaskan.

“Mereka berjuang untuk Madura United,” terang pelatih asal Brasil itu.

Di laga itu, Gomes juga memuji performa Engelberd Sani yang bermain dengan kemampuan terbaiknya hingga mencetak hat-trick. Gomes Juga memuji gol Dane Milovanovic.

“Engelberd Sani cetak tiga gol, luar biasa dia membantu Madura memenangkan pertandingan. Begitu pun gol Dane,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya