SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

ISC A 2016 belum banyak berpihak kepada Persib Bandung.

Harianjogja.com, BANDUNG — PT Gelora Trisula Semesta (PT GTS) mengabulkan permintaan penjadwalan ulang dua laga kandang Persib. Pertandingan menjamu Pusamania Borneo FC dan Persiba Balikpapan akan dilangsungkan usai pagelarang Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 mendatang.

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Pada jadwal TSC 2016 Presented by Indosat Ooredo semula, dua laga home tersebut sedianya akan berlangsung pada 3 dan 10 September 2016. Namun, karena seluruh stadion di Jawa Barat digunakan untuk pelaksanaan PON, maka Manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) mengirimkan surat permohonan penjadwalan ulang laga menjamu tim dua kalimantan tersebut.

Ekspedisi Mudik 2024

Surat dari PERSIB bernomor 125/PANPEL/TSC/VIII/2016 tertanggal 2 Agustus lalu itu pun ditindaklanjuti PT GTS dengan surat balasan bernomor 226/GTS/VII/2016 tertanggal 28 Agustus 2016 yang intinya mengabulkan permohonan tersebut.

“Bersama surat ini PT Gelora Trisula Semesta (GTS) menyampaikan persetujuan untuk melakukan penjadwalan ulang pertandingan,” kata Direktur Utama PT GTS, Joko Driyono dalam surat yang ditanda-tanganinya tersebut, dikutip dari laman resmi Persib, Senin (29/8/2016).

Belum ada kepastian tanggal dari pertandingan tunda ini. Namun, dapat diumumkan bahwa pertandingan menjamu PBFC dan Persiba itu akan dapat digelar usai penutupan PON tangal 29 September mendatang.

Dengan perubahan jadwal ini, PERSIB pun akan langsung fokus menghadapi pertandingan away kontra Sriwijaya FC yang rencananya berlangsung 18 September 2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya