SOLOPOS.COM - Peserta tiba di Ndalem Purwohamijayan mengikuti acara Dari Masa Ke Masa The Secret Of Baluwarti Jalan-jalan Keliling Mengulas Nilai-nilai Historikal di kompleks Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, Minggu (12/12/2021).

Solopos.com, SOLOKeraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat memiliki sekitar 18 dalem pangeran yang tersebar di sekitar lingkungan keraton. Sayangnya, mayoritas bangunan bersejarah itu dalam kondisi memprihatinkan setelah beralih kepemilikan. Bahkan ada yang sudah runtuh.

Warga dan pegiat sejarah Kota Bengawan mendorong segera ada pembenahan agar bangunan cagar budaya (BCB) tersebut dapat terus lestari. Perlu sinergi antara Keraton, pemilik bangunan dan pemerintah untuk memelihara dalem-dalem pangeran sebagai aset pariwisata.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Berikut sebaran lokasi 18 dalem pangeran di lingkungan Keraton Solo.

1.       Dalem Mangkubumen

Terletak di dalam Benteng Baluwarti sebelah barat Cempuri Keraton.

2.       Dalem Purwodiningratan

Terletak di dalam Benteng Baluwarti sebelah barat laut Cempuri Keraton. Menjadi tempat tinggal sementara Paku Buwono II usai Boyong Kedhaton, saat pusat kerajaan Mataram Islam pindah dari Kartasura menuju Surakarta.

3.       Dalem Suryohamijayan

Atap pringgitan Dalem Suryohamijayan di Kompleks Keraton solo runtuh kamis (24/1/2018) pagi. (Nicolous Irawan/JIBI/SOLOPOS)
Atap pringgitan Dalem Suryohamijayan di Kompleks Keraton solo runtuh kamis (24/1/2018) pagi. (Nicolous Irawan/JIBI/SOLOPOS)

Terletak di dalam Benteng Baluwarti sebelah utara Cempuri Keraton. Saat ini dalam proses revitalisasi setelah sebelumnya sempat tidak terawat.

4.       Dalem Purwohamijayan

Peserta tiba di Ndalem Purwohamijayan mengikuti acara Dari Masa Ke Masa The Secret Of Baluwarti Jalan-jalan Keliling Mengulas Nilai-nilai Historikal di kompleks Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, Minggu (12/12/2021).

Dahulu bernama Dalem Brotodiningratan. Terletak di dalam Benteng Baluwarti sebelah barat daya Cempuri Keraton, tepatnya di ujung pertigaan antara Kanjengan Mangkubumen dan gerbang butulan kulon (lawang gapit kulon). Baru saja direvitalisasi oleh pemilik barunya yakni BRM Dimas Sasmito, cucu dari Soedjono Hoemardani, seorang jenderal kepercayaan mantan Presiden Soeharto. Kerap menjadi lokasi resepsi dan penginapan.

5.       Dalem Mloyokusuman

Terletak di dalam Benteng Baluwarti sebelah timur laut Cempuri Keraton (sekarang lokasinya masuk di dalam kampung Mloyosuman). Setelah direvitalisasi, sering menjadi lokasi resepsi dan penginapan.

6.       Dalem Suryaningratan

Terletak di dalam Benteng Baluwarti sebelah timur Cempuri Keraton (sekarang lokasinya masuk kampung Mloyosuman).

7.       Dalem Notonegaran

Terletak di dalam Benteng Baluwarti sebelah tenggara Cempuri Keraton (sekarang lokasinya masuk kampung Tamtaman).

8.       Dalem Cokronegaran

Terletak di dalam Benteng Baluwarti sebelah Selatan Cempuri Keraton.

9.       Dalem Ngabeyan

dalem pangeran keraton solo
Kondisi pendapa Dalem Ngabeyan terlihat kurang terawat di kompleks Keraton Solo, Minggu (12/12/2021). (Solopos/Nicolous Irawan)

Terletak di dalam Benteng Baluwarti sebelah selatan Cempuri Karaton. Dalem ini sekarang menjadi milik keluarga Cendana. Sempat direnovasi pada tahun 1986, kondisi Dalem Ngabeyan kini memprihatinkan.

10.   Dalem Kusumobratan

Terletak di luar Beteng Baluwarti sebelah Selatan Cempuri Karaton, sebelah barat Alun-alun kidul (sekarang masuk dalam kawasan Kelurahan Gajahan). Sekarang sudah rata dengan tanah.

11.   Dalem Sasono Mulyo

Dalem pangeran ini dibangun di masa pemerintahan PB IV. Dulu tempat ini kerap digunakan untuk acara besar Keraton. Fungsi itu masih bertahan hingga saat ini.

12.   Dalem Jayakusuman

Terletak di luar Benteng Baluwarti sebelah selatan Cempuri Keraton, sebelah Timur Alun-alun Kidul (sekarang masuk dalam kawasan Kelurahan Gajahan). Peninggalan PB X ini sempat banyak dibicarakan saat pemiliknya, Widjanarko Puspoyo, terseret kasus suap sehingga asetnya itu disita Kejagung.

13.   Dalem Hadiwijayan

Terletak di luar Benteng Baluwarti sebelah Barat Cempuri Keraton (sekarang masuk Kelurahan Gajahan). Sempat dipakai kampus Saraswati, cikal bakal UNS Solo. Saat ini kondisinya cukup memprihatinkan, tinggal pendapa.

14.   Dalem Suryabratan

Terletak di luar Benteng Baluwarti sebelah selatan Cempuri Keraton, sebelah barat daya Alun-alun Kidul (masuk Kelurahan Danukusuman). Sekarang sudah rata dengan tanah karena beralih kepemilikan ke Patra Jasa-Pertamina.

15.   Dalem Wuryoningratan

Dalem Wuryoningratan, Solo. (Solopos.com/Burhan Aris Nugraha)

Terletak di luar Benteng Baluwarti, tepatnya di Jl. Slamet Riyadi. Dulunya disebut Groote Postweg. Sekarang menjadi Museum Batik Danarhadi. Bentuk bangunan awal relatif dilestarikan dan terawat.

16.   Dalem Kusumoyudan

Kusuma Sahid Prince Solo (semestatour.com)

Terletak di luar Benteng Baluwarti, sekarang menjadi Kusuma Sahid Prince Hotel. Sebagian bangunannya direlatif dilestarikan, sebagian beralih bangunan modern.

17.   Dalem Kotawaringin

Terletak di dalam Benteng Baluwarti. Meski beberapa bangunan yang punya atap berbentuk limas sudah tak terlihat keasliannya, keturunan Sultan Kotawaringin masih tinggal di sana.

18.   Dalem Kayonan

Dahulu bernama Dalem Cakradiningratan karena dihuni patih bernama Cakradiningrat yang meninggal saat Gerakan Anti Swapraja. Dalem ini masih mempertahankan desain aslinya dan terawat dengan baik.

Sumber: Kemendikbud/wawancara/diolah dari berbagai sumber (cha)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya