SOLOPOS.COM - Ilustrasi Murid SD (Solopos/Whisnupaksa Kridhangkara)

Solopos.com, SOLO — Di bawah ini terdapat informasi biaya masuk Sekolah Dasar atau SD di Kota Solo, Jawa Tengah.

Menjelang penerimaan siswa baru tahun ajaran baru, informasi biaya masuk sekolah banyak dicari oleh para orang tua atau wali murid.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Baca Juga:  Kenapa Hari Pahlawan 10 November Tidak Jadi Hari Libur Nasional?

Bukan hanya biaya, fasilitas dan kualitas sekolah juga menjadi penilaian orang tua sebelum menentukan sekolah mana yang akan mereka pilih untuk buah hatinya menempuh pendidikan.

Tetapi, baru-baru ini, salah satu komunitas yang mewadahi kegiatan positif ibu dan anak di Kota Solo, Playdate Soloraya baru saja mengunggah informasi biaya masuk sekolah SD di Kota Solo.

Baca Juga:  Bagaimana Jika Lupa Rakaat Saat Salat, Apakah Harus Mengulang?

Biaya tersebut mereka peroleh dari jejak pendapat anggota komunitas dan juga pengikut Instagram @playdatesoloraya.

Baca Juga:  Asal Usul dan Sejarah Solo Baru yang Berawal Anggapan Ide Gila

Inilah daftar biaya masuk sekolah SD swasta di Kota Solo.

Biaya Masuk SD di Solo

1. SD Al Azhar Syifa Budi Solo

Alamat: Jl Haryo Panular 64, Panularan, Laweyan.
Biaya pendaftaran:
– Alumni TK Al Azhar Syifa Budi Solo: Rp300.000.
– Umum: Rp350.000.
Uang pangkal: Rp9 juta.
Sumbangan pengembangan: Rp4,5 juta.
Uang kegiatan 1 tahun: Rp1.420.000.
Uang buku 1 tahun: Rp1,5 juta.
SPP Juli 20221: Rp625.000.
Uang seragam:
– Putra: Rp750.000.
– Putri: Rp890.000.
TOTAL: Putra Rp17.795.000 dan untuk putri Rp17.935.000.

Baca Juga: Perlukah Susu Formula untuk Anak Usia 3 Tahun?

2. SD Muhammadiyah Program Khusus Kota Barat

Alamat: Jl Dr Moewardi 24, Purwosari, Laweyan.
Total biaya masuk: Rp11,5 juta-Rp12,5 juta (termasuk SPP bulan Juli 2022, buku, seragam, dan kegiatan)
SPP normal: Rp1,5 juta.
SPP masa pandemi: Rp850.000.
Catatan:
SPP sudah termasuk katering makan siang, snack, dan kegiatan/ekstrakurikuler.

Baca Juga:  Daftar Biaya Masuk Sekolah PAUD dan Rinciannya di Solo Terbaru

3. SD Lazuardi Kamila GIS

Alamat: Jl Monumen 45 Nomor 11, Setabelan, Banjarsari.
Biaya masuk: Rp12.450.000.
SPP reguler: Rp700.000.
Catatan:
– Biaya tersebut untuk pendaftaran gelombang I (hingga 31 Desember 2021) dan belum termasuk biaya buku.
– Gratis drawing pad dan seragam untuk pendaftaran gelombang 1.

Baca Juga: Viral Gaji Rp2,5 Juta Bisa Nyicil Rumah & Bayar Sekolah, Ini Detailnya

4. Charis Institute

Alamat: Jl Monginsidi 28, Gilingan, Banjarsari.
Biaya masuk:
– Gelombang I: Rp1,6 juta.
– Gelombang II: Rp1,8 juta.
– Gelombang III: Rp2,3 juta.
Catatan:
– Sudah termasuk uang gedung, biaya daftar ulang, seragam dan buku tulis.
– Biaya SPP bulanan akan didiskusikan dengan pihak sekolah.

Baca Juga: Beredar Foto Artis Bercadar Diduga Lydia Kandou, Pindah Agama?

5. SD Ta’mirul Islam

Alamat: Jl Dr Wahidin 36, Bumi, Laweyan.
Pilihan kelas: reguler, tahfidz, dan digital sains.
Biaya pengembangan: Rp6 juta.
Seragam dan buku:
– Putra: Rp1,75 juta.
– Putri: Rp2 juta.
Biaya program/bulan: Rp50.000.
Biaya lab (kelas digital sains): Rp500.000.
Biaya snack: Rp60.000.
SPP bulanan:
– Reguler: Rp400.000.
– Tahfidz: Rp500.000.
– Digital sains: Rp500.000.

Baca Juga: Untung Rp10,2 Juta per Bulan, Kapan Balik Modal Buka Usaha Pertashop?

6. MI Ta’mirul Islam

Alamat: Bumi, Laweyan.
Pendaftaran: Rp300.000.
Biaya pengembangan: Rp6 juta.
Seragam:
– Putra: Rp1 juta.
– Putri: Rp1.250.000.
SPP minimal: Rp500.000.
Biaya snack/bulan: Rp72.000.
Infaq: sukarela.

Baca Juga:  Selain Dono Warkop, Ini Artis dan Pesohor Tanah Air Kelahiran Klaten

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya