SOLOPOS.COM - Warga menunggu kedatangan jenazah almarhum Emmeril Kahn Mumtadz di depan gerbang Gedung Pakuan, Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/6/2022). (ANTARA FOTO/Novrian Arbi/aww)

Solopos.com, JAKARTA—Jenazah putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril telah berada di Gedung Negara Pakuan Bandung. Jenazah akan dimakamkan di lokasi pembangunan Islamic Center, Cimaung, Banjaran, Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022) pukul 11.00 WIB.

Istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya, yang juga Ibu almarhum Eril, memberikan informasi tersebut melalui akun Twitter resmi @ata_lia. Dikutip Solopos.com, Atalia juga memberikan kesempatan kepada masyarakat yang ingin menyolatkan jenazah Eril di Gedung Negara Pakuan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“DISEMAYAMKAN dan DISHOLATKAN di Gedung Negara Pakuan Ahad 12.06.22 pukul 22.00 wib — senin 13.06.22 pukul 08.00 wib,” tulis Atalia.

Baca Juga: Hujan Tak Surutkan Masyarakat Sambut Jenazah Eril di Bandung

Atalia memberitahukan jenazah Eril akan dimakamkan pukul 11.00 WIB. Namun, gerbang pemakaman tersebut ditutup pukul 10.00 WIB.

Untuk menghindari kemacetan dan ziarah yang lebih nyaman, Atalia mengimbau agar para peziarah datang pada hari-hari berikutnya.

Sebelumnya, jenazah Eril telah tiba di Bandara Soekarno Hatta pada pukul 15.30 WIB dan sampai di Lounge Cargo Jenazah pada pukul 15.54 WIB. Jenazah Eril kemudian dibawa ke Gedung Negara Pakuan Bandung menggunakan jalur darat.

Baca Juga: Tiba di Indonesia, Jenazah Eril Dibawa ke Bandung Lewat Jalur Darat

Ridwan Kamil kemudian memimpin salat jenazah yang diikuti keluarga besar. Adik Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzzaman kepada wartawan di Bandara Soekarno Hatta menyampaikan persemayaman untuk umum di Gedung Negara Pakuan akan dimulai pada pukul 22.00 WIB, Minggu (12/6/2022) hingga pukul 08.00, Senin (13/6/2022).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya