SOLOPOS.COM - Anthony Sinisuka Ginting (Badminton Indonesia)

Indonesia Masters 2015 menyajikan Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto yang lolos ke babak kedua.

Solopos.com, MALANG – Dua tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto sukses meraih hasil positif di ajang Indonesia Masters 2015. Anthony dan Tommy sama-sama menang di babak pertama turnamen tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bermain di Graha Cakrawala, Malang, Rabu (2/12/2015), Anthony berhasil menyingkirkan wakil Korea Selatan, Kim Dong Hoon. Anthony menang dua game langsung dengan skor 21-16 dan 21-19. Sementara Tommy juga menang mudah di babak pertama. Dia menyingkirkan rekan senegaranya Rajid Patriawan 21-5, 21-5.

“Di awal permainan saya memang agak grogi karena sekarang main lagi di Indonesia, di hadapan penonton sendiri. Ditambah lagi, hari ini penontonnya lumayan ramai, berbeda dengan pertandingan di luar negeri. Tetapi saya jadikan semangat saja, “ kata Anthony seperti dikutip Badmintonindonesia.org, Rabu (2/12/2015).

“Kim punya permainan yang cukup bagus, bola-bola pengembaliannya susah untuk dikembalikan. Di game kedua, saya lebih berani untuk menurunkan bola, ditambah lapangan saya searah dengan arah angin,” imbuhnya.

“Saya berharap dapat tampil baik di turnamen ini, tidak mau muluk-muluk dulu, yang penting bisa mengeluarkan seluruh kemampuan yang sudah saya pelajari selama latihan,” tutup Anthony.

Sebelum Anthony dan Tommy, Indonesia juga sudah meloloskan dua wakil di nomor tunggal putra. Mereka adalah Ihsan Maulana Mustofa dan Krisna Adi Nugraha.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya