SOLOPOS.COM - Suporter Persis Solo saat melewati Tugu Jogja, Senin (25/7/2022). (Istimewa)

Solopos.com, JOGJA — Tawuran antarsuporter di Kota Jogja pecah pada Senin (25/7/2022). Peristiwa tawuran yang diidentifikasi antara kelompok suporter Persis Solo dengan PSIM Jogja terjadi saat kelompok suporter dari Solo hendak menuju ke Magelang.

Suporter Persis Solo hendak ke Magelang untuk menonton pertandingan antara Persis Solo melawan Dewa United. Namun, saat berada di tengah Kota Jogja, mereka terlibat aksi tawuran dengan suporter dari PSIM Jogja.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kapolsek Tegalrejo, Kompol Joko Sumarah, mengatakan untuk mengantisipasi supaya peristiwa tawuran itu tidak terulang lagi, aparat kepolisian akan berjaga di sekitar kawasan bentrokan. Pada saat pulang dari Magelang, suporter dari Solo juga diarahkan untuk tidak lewat Kota Jogja.

Rombongan suporter Persis Solo diarahkan untuk pulang lewat Turi. Hal ini dilakukan dengan tujuan peristiwa tawuran tidak terjadi lagi.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca Juga: Kronologi Tawuran Suporter di Jogja, Diduga karena Ada Provokasi

“Ini petugas juga masih berjaga. Jangan sampai ada gesekan lagi setelah pulang pertandingan. Makanya kami berkoordinasi juga dengan Sleman agar nanti pulangnya diarahkan tidak lewat kota. Kalau ada yang masuk langsung kami suruh putar balik lagi ke selatan, lewat Turi saja,” jelas dia.

Kronologi Tawuran

Joko menyampaikan kejadian tawuran suporter di Jogja ini bermula saat kelompok suporter Persis Solo berkonvoi melewati Jogja dengan mengendarai kendaraan bermotor. Rombongan suporter dari Solo ini hendak ke Magelang untuk menonton pertandingan Persis Solo melawan Dewa United.

“Mereka melintas dari Jalan Solo dan lewat tengah kota, bukan mengambil rute dari Ring Road ke arah Maguwo,” kata dia.

Baca Juga: Tawuran Suporter di Jogja, Ada Korban Meninggal? Ini Penjelasan Polisi

Saat melewati area tengah kota, lanjut dia, kelompok suporter Persis itu terlibat kericuhan dengan kelompok lain.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, keributan terjadi di area Gejayan, Jalan Solo, sampai ke Jalan Magelang dan kawasan Jombor.

“Sempat melewati kawasan Tugu juga lalu geser ke arah Pingit dan melintas ke Jalan Magelang,” kata dia.

Baca Juga: Video Detik-Detik Tawuran Suporter Persis Solo di Jogja Viral di Medsos

Sesampainya di Jalan Magelang, Joko menduga bahwa kelompok suporter Persis Solo melakukan sejumlah hal yang membuat kelompok suporter PSIM dan sejumlah warga sekitar tersinggung.

“Intinya mereka [kelompok suporter PSIM] terprovokasi. Hanya sesaat saja dan langsung bisa diredam,” urainya.

Gesekan antarkelompok suporter memang sempat terjadi di kawasan Tegalrejo. Namun, Kapolsek menyebut hal itu tidak sampai menimbulkan korban dan merusak fasilitas umum.

“Reaksi spontan saja dari warga sekitar sehingga menimbulkan konflik tetapi hanya sebentar karena langsung kami amankan,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya