SOLOPOS.COM - Ilustrasi hantu. (Freepik)

Solopos.com, SOLO – Media sosial seperti Instagram, Tiktok, Facebook, hingga Youtube, dihebohkan dengan isu teror lampor dan hantu ketuk pintu. Banyak video yang beredar diklaim menunjukkan teror aneh berupa ketukan pintu amat keras namun tak ada sosok atau wujudnya.

Isu teror dan kisah misteri yang dikabarkan terjadi di Malang, Madura, hingga Madiun itu kemudian dikaitkan dengan pagebluk atau wabah yang kini disebut sebagai pandemi. Padahal, isu tersebut belum tentu kebenarannya.

Promosi Mengenal Kelawi, Pemenang Desa BRILiaN Hijau Berkat Inovasi Berkelanjutan

Baca Juga: Lagi Viral Video Hantu Ketuk Pintu, Apa Itu Lampor?

Hebohnya isu kisah misteri yang cukup menyeramkan tersebut membuat sebagian orang ketakutan. Padahal sebagai makhluk Tuhan, manusia seharusnya tak perlu takut dengan makhluk tak kasat mata dan bisa menangkal kehadiran mereka dengan doa.

Ulama sekaligus Pengasuh Pondok Pesantren Rakyat Al Amin Malang, Kiai Abdullah Sam, mengimbau masyarakat tidak perlu takut terhadap lampor atau hantu ketuk pintu, namun tetap meningkatkan kewaspadaan. “Tapi jangan takut tetap waspada saja. Karena semua kekuatan itu adalah berasal dari Allah SWT,” ujarnya seperti dikutip dari Suara.com, Sabtu (17/7/2021).

Baca Juga: Geger Video Maria Vania Buka Baju, Tatonya Bikin Salah Fokus

Pria yang juga Ketua Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kabupaten Malang itu juga mengajak masyarakat khususnya umat muslim rutin membaca kalimat “audzubillah”, Ayat Kursi, dan Surat Yasin.

“Kembali lagi bagaimana mengobatinya? Ya Alquran semuanya itu bisa berasal dari Alquran. Alquran itu As-syifa. As-syifa artinya obat,” imbuh sang kiai.

Baca Juga:Awas! Kota Madiun Masuk Zona Hitam Mobilitas Masyarakat

Selain itu, Abdullah Sam juga menyarankan agar masyarakat selalu berdoa setelah menunaikan salat wajib agar terhindar dari godaan setan, seperti lampor dan hantu ketuk pintu. “Ya ketika bakda salat itu lebih baik untuk tidak hanya menghindarkan dari sihir. Juga berlindung dari semua bala dari Allah SWT,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya