SOLOPOS.COM - Gol telat Nufiandani memastikan kemenangan Persebaya  Surabaya 3-2 atas Borneo FC Samarinda pada laga lanjutan Liga 1 2022-2023 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jumat (3/2/2023). (Twitter @persebayaupdate)

Solopos.com, GRESIK—Gol telat Nufiandani memastikan kemenangan Persebaya  Surabaya 3-2 atas Borneo FC Samarinda pada laga lanjutan Liga 1 2022-2023 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jumat (3/2/2023).

Ahmad Nufiandani menjadi pahlawan kemenangan Bajol Ijo dengan golnya di menit tambahan waktu (menit ke-90+4), sedangkan dua gol lainnya dicetak Sho Yamamoto menit ke-80 dan Alta Ballah menit 82. Sementara, gol dari Borneo FC dicetak oleh Matheus Pato pada menit ke-52 serta Agung Prasetyo menit 84.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kemenangan ini membuat Alwi Slamat dan kawan-kawan meraih poin 34 dari 21 pertandingan dan tetap di peringkat ke-7 klasemen sementara Liga 1 2022-2023. Borneo FC menempati peringkat lima pada klasemen sementara dengan poin 36 juga dari 21 pertandingan.

Sejak peluit babak pertama dibunyikan kedua kesebelasan menampilkan permainan saling serang. Pada menit pertama Borneo FC mendapat peluang melalui tendangan bebas yang diambil oleh Matheus Pato, tapi tendangannya masih melambung jauh di atas mistar gawang Persebaya yang dijaga Ernando Ari.

Ekspedisi Mudik 2024

Persebaya mendapat peluang pada menit ke-4, pemain asal Portugal Ze Valente membuat kejutan dengan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti, sayang sepakannya bisa ditepis oleh penjaga gawang Angga Saputro dan hanya menghasilkan tendangan pojok.

Pada babak kedua, Persebaya langsung menggempur pertahanan Borneo FC. Namun justru Matheus Pato yang dalam delapan laga belum mencetak gol bagi Borneo FC berhasil menjebol gawang Persebaya lewat serangan balik umpan dari Agung Prasetyo pada menit ke-52.

Persebaya berhasil menyamakan kedudukan lewat tendangan Sho Yamamoto pada menit ke-78 setelah memanfaatkan bola muntah. Pada menit ke-81, giliran Alta Ballah mencatatkan namanya di papan skor hasil umpan Rumere.

Tertinggal 1-2, Borneo FC tak mau tinggal diam. Pada menit ke-84, tendangan pojok yang diambil Stefano Lilipaly mampu disundul Agung Prasetyo dan membuat skor menjadi imbang 2-2.

Mendapat tambahan waktu lima menit, Persebaya yang disaksikan ribuan suporternya kembali mencetak gol, yang kali ini melalui Ahmad Nufiandani. Hingga Wasit Sance Lawita meniup peluit panjang, skor tidak berubah 3-2 kemenangan untuk Persebaya.

 

Susunan pemain Persebaya vs Borneo FC:

Persebaya Surabaya:

Ernando Ari (PG), Koko Ari, Rizky Ridho, Riswan Lauhim, Alta Ballah, M Alwi Slamat (C), M Hidayat, Ze Valente, Saiful, Paulo Victor, Sho Yamamoto. Pelatih: Aji Santoso.

 

Borneo FC:

Angga Saputro (PG), Julio Cesar, Agung Prasetyo, Abdul Rahman, Diego M (C), Kei Hirose, Adam Alis, Hendro Siswanto, Stefano Lilipaly, Pato, J Bustos. Pelatih: Andre Santos.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya